Mulai Derita Galau Berkepanjangan? Ayo Kenali Gejala Quarter Life Crisis yang Jarang Kita Sadari!

By Tentry Yudvi Dian Utami, Senin, 14 Januari 2019 | 10:00 WIB
Galau Soal Kehidupan? Yuk, Kenali Gejala Quarter Life Crisis (Marjan_Apostolovic)

NOVA.id - Derita galau berkepanjangan di usia 25-35 memang nyaris enggak bisa kita hindarkan.

Apalagi, usia-usia segitu masih termasuk generasi milenial yang lekat dengan fase kehidupan quarter life crisis (QLC).

Nah, kadang-kadang ketika kita mulai menderita galau berkepanjangan, kita enggak sadar kalau kita sedang menghadapi fase quarter life crisis ini!

Memang apa, sih, gejala-gejala quarter life crisis yang lebih pasti?

Baca Juga : Pelik, Mama Ella Ramal Motif Reino Barack Dekati Syahrini Demi Balas Dendam pada Luna Maya

Menurut Lisa Quinn, life coach dan founder of Appley Coaching, gejala quarter life crisis sebetulnya memang tak bisa terlalu jelas dirasakan.

Tak cuma soal galau berkepanjangan, melainkan "Jika kita merasa tidak puas dengan satu atau dua aspek dalam kehidupan dan itu tidak mudah hilang begitu saja, itu bisa jadi pertanda kita membutuhkan perubahan untuk membuat kita merasa terpenuhi,” jelasnya.

Yup! Itulah yang bisa kita sadari sebagai salah satu gejala quarter life crisis

Baca Juga : Serangan Jangkrik Hitam di Mekkah, Maia Estianty Akui Saksikan Langsung Fenomena Tersebut!

Lantas apa gejala quarter life crisis lainnya?

Lisa menyarankan kita untuk lebih mendengarkan insting lebih dalam lagi, karena gejala quarter life crisis pun rupanya berbeda-beda bagi setiap orang.

Terkadang, quarter life crisis itu lebih mudah dirasakan saat kita sedang merasa lelah dan mulai sering membutuhkan banyak waktu untuk memutuskan sesuatu.

Baca Juga : Berita Terpopuler: Irwansyah Elus Perut Zaskia Sungkar, Hamil? Hingga Waktu yang Tepat untuk Bercinta agar Dapatkan Orgasme Klimaks

“Tapi, secara general lebih ke ‘Saya enggak tahu apa yang mau saya lakukan di hidup saya’, dan itu membutuhkan banyak pikiran menentukan apa saja yang membuat kita bahagia dan tidak,” pungkasnya.

Perlu diketahui, fase quarter life crisis dalam kehidupan tentulah wajar.

Untuk melewati fase kehidupan quarter life crisis, solusinya cukup simpel—sekalipun sulit dilakukan.

Baca Juga : 24 Wilayah Perairan Indonesia yang Berpotensi Terjadi Gelombang Tinggi 4 Meter

Yup! Kita cukup membuat sebuah perubahan dan merumuskan ulang tujuan hidup kita ke depannya.

Percayalah, saat kita sudah melewati fase kehidupan ini, hidup kita pun bisa jadi lebih terarah, sehingga tak lagi merasa tersesat di hutan belantara.

Nah, adakah Sahabat NOVA yang mulai merasakan gejala quarter life crisis ini? (*)

Berita selengkapnya mengenai isu spesial "Quarter Life Crisis" bisa Sahabat NOVA dapatkan di Tabloid NOVA edisi 1612.