Ingin Jual Mobil? Dua Mobil Bekas Ini Paling Dicari di Pasaran dengan Harga Jual Tinggi

By Jeanett Verica, Rabu, 13 Maret 2019 | 20:00 WIB
Ingin Jual Mobil? Dua Mobil Bekas Ini Paling Dicari di Pasaran dengan Harga Jual Tinggi (iStock)

Nah, bila kita merupakan tipe orang yang gemar mengganti mobil lama dengan mobil baru, ada baiknya kita mengetahui mobil bekas apa saja yang paling banyak dicari para pembeli.

Menurut Harris, kendaraan jenis Low MPV (Multi Purpose Vehicle) masih cukup diminati di pasar mobil bekas, kemudian disusul LCGC (Low Cost Green Car).

Soal tipe mobilnya, Harris menuturkan, kendaraan yang memiliki resale value atau harga jual kembali yang tinggi di showroom mobil bekas tahun lalu adalah Kijang Innova dan Mitsubishi Xpander.

Baca Juga : Salah Cara Memindahkan Tuas di Mobil Transmisi Otomatis, Risikonya Tak Main-Main

"Kedua mobil itu sangat kuat sekali harganya. Apalagi Kijang Innova ini di showroom mobil bekas paling bagus untuk resale value-nya," terang Harris.

Meski demikian, Harris menambahkan, sebagai pelaku usaha mobil bekas, pihaknya sangat selektif dalam memilih mobil bekas yang akan dijual ke konsumen.

"Kami punya standar minimal mobil bekas umurnya enam tahun pemakaian. Kami juga akan memilih mobil yang utuh bukan bekas tabrak dan orang pertama.

Baca Juga : Perhatikan Baik-Baik, Rupanya Ini Penyebab Mobil Putih Gampang Menguning