NOVA.id - Belakangan ini, drone mulai menjadi peralatan yang wajib bagi banyak content creator.
Dengan adanya drone, kebutuhan untuk mengambil gambar atau momen sudut pandang bird eye terasa praktis.
Yang tidak kalah penting, gambar yang dihasilkan drone juga tidak terlihat membosankan.
Oleh karena itu, agar kita semakin asyik dalam bermain drone Dji menambahkan fitur baru yakni Game of Drone.
Game ini akan membuat pengalaman kita dalam mengendalikan drone semakin menyenangkan, apalagi fitur kamera Dji juga sudah mampu menghasilkan foto begitu tajam dan ciamik.
Meski penampakan dan tampilannya cenderung mirip dengan Dji Mavic generasi sebelumnya, Mavic 2 Pro ini sudah dibekali banyak pembaharuan.
Baca Juga: Soal Ambisi, Tatjana Saphira: Aku Pengin Banget Dapet Awards...
Kamera tersebut dilengkapi sensor 1 inchi dengan kualitas 20 megapixel.
Selain itu Mavic 2 Pro juga dilengkapi sensor CMOS dengan bukaan diafragma f/2,8 -f/11.
Baca Juga: Rumah Mewah Muzdalifah Dikabarkan Dijual Seharga Rp32 Miliar, Nassar: Saya Belum Mampu
Tak hanya itu, drone ini juga dilengkapi dengan hybrid auto-focus, yang menggabungkan phase and contrast detection untuk akurasi fokus lebih tinggi, yakni dengan peningkatan kecepatan fokus hingga 40 persen lebih cepat. (*)