3. Ikan salmon
Sekitar 60 persen otak kita terdiri dari lemak, asam lemak omega 3 yang ditemukan pada ikan salmon.
Satu tinjauan di 2018 sistematis menemukan bahwa suplementasi omega-3 tampaknya meningkatkan kesehatan otak dan melindungi terhadap degenerasi saraf pada orang dewasa yang lebih tua.
Studi lain menemukan bahwa mengonsumsi lebih banyak ikan, terlepas dari kandungan omega-3 tampaknya meningkatkan volume materi abu-abu, area otak yang bertanggung jawab untuk kontrol otot, emosi, pengambilan keputusan, memori, dan banyak lagi.
Jika tak suka salmon, terdapat ikan lain yang juga memiliki manfaat yang sama, seperti sarden dan makarel.
Baca Juga: Dinikahi Pengusaha Tajir Berusia 18 Tahun Lebih Tua, Bunga Zainal Kini Ungkap Sifat Asli Suaminya
4. Teh hijau
Disebutkan pada penelitian tahun 2017 jika teh hijau mampu membantu meningkat daya ingat, fungsi otak, dan fokus selama melakukan tugas-tugas kognitif.
Kombinasi unik dari kafein dan asam amino l-theanine memberi status teh hiju sebagai makanan super untuk otak.
Ingat, saat mengonsumsi teh hijau hindari tambahan gula dan pemanis buatan.
Baca Juga: Bebas dari Tahanan, Vanessa Angel Tampil Simpel dengan Scarf Mewah Ini
Wah ternyata beberapa makanan enak tersebut bisa membuat daya ingat meningkat ya, Sahabat NOVA! (*)