Kulit Sehat dan Bercahaya dengan 5 Langkah Perawatan Mudah Ini

By Winggi, Senin, 2 September 2019 | 21:00 WIB
Kulit Sehat dan Bercahaya dengan 5 Langkah Perawatan Mudah Ini (Istock)

 

Sementara asam salisilat adalah BHA utama dalam produk perawatan kulit.

Mereka yang punya kulit sensitif mungkin ingin melihat lebih dalam asam polihidroksi (PHA) yang bahkan lebih lembut, kata Dr. Ngo.

Ia juga mengatakan harus menghindari eksfoliator fisik seperti scrub kasar yang mengandung butiran besar.

Bersamaan dengan retinoid, pengelupasan kimia "mengoptimalkan pergantian sel kulit dan menghasilkan kulit yang lebih merata dan bercahaya," kata Shilpi Khetarpal, M.D., dokter kulit di Cleveland Clinic.

Tetapi karena kedua jenis produk ini dapat menyebabkan iritasi, hindari menggunakannya pada waktu bersamaan.

Baca Juga: Hamil 5 Bulan, Shandy Aulia Tampil Kelewat Berani Kenakan Baju Ketat Transparan saat Perlihatkan Perut Buncitnya

3. Tambahkan antioksidan ke dalam rutinitas perawatan

Paparan sinar matahari mengarah pada pembentukan radikal bebas yang bisa menyebabkan stres oksidatif yang dalam jumlah cukup tinggi bisa merusak kulit.

Jadi dalam produk perawatan kulit, antioksidan bisa menangkal radikal bebas sehingga bisa meminimalkan kerusakan pada sel," kata Dr. Obagi.

Antioksidan yang paling umum ditemukan dalam perawatan kulit adalah vitamin C.

Di mana antioksidan ini bisa membalikkam kerusakan oksidatif dari paparan sinar matahari, kata Emily Newsom, MD, seorang dokter kulit bersertifikat di Ronald Reagan UCLA Medical Center.

Biasanya antioksidan juga bisa didapat dari serum yang banyak dijual di pasaran.

Selain itu, vitamin E adalah pilihan antioksidan lain yang juga merupakan pelembap yang baik, kata Dr. Newsom.

Baca Juga: 21 Kendaraan Terlibat Kecelakaan Beruntun di Tol Cipularang, 4 Kendaraan Hangus Terbakar