NOVA.id – Psikolog bisa jadi jalan keluar terhadap masalah yang dihadapi, termasuk masalah dengan pasangan.
Psikolog sekaligus hipnoterapis, Alexandra Gabriella A, M.Psi, Psi., C.Ht menyebut ada 4 tahapan pemecahan masalah yang dilalui bersama psikolog.
Dan tahapan pemecahan masalah Anda dan pasangan, bersama psikolog, berdasarkan kebutuhan kita juga, sebagai klien.
Baca Juga: Panggilan Sayang untuk Sang Pacar Dikritik Netizen, Cita Citata: Dia Happy!
Setiap orang berbeda, sehingga cara penanganan masalahnya juga berbeda.
Sebelum mulai tahapan awal, biasanya setiap pasangan akan diberikan oleh psikolog tes kepribadian dan tes kesehatan mental, untuk mendapatkan gambaran jelas tentang pasien.
Setelah itu, baru deh mulai tahapan penanganannya.
Kalau Anda baru akan pertama kali pergi ke psikolog, mungkin ilustrasi ini bisa membantu.
Sepasang suami istri yang masih berusia muda, kisaran 20-40 tahun, mengalami masalah yang mungkin terdengar klise.
Yaitu menyangkut perselingkuhan.
Si istri merasa suaminya selingkuh.
Si suami tentu saja mengelak, namun ia tak suka ponsel pribadinya diutak-atik sang istri,
Baca Juga: Bukan Kurang Kepuasan Seks, Inilah Alasan Utama Pria Selingkuh
Sang istri tak kehabisan cara untuk mencari bukti, sampai ia lalu menemukan bahwa di ponsel suaminya ada banyak percakapan dengan perempuan lain.
Meledaklah pertengkaran pasangan itu.
Demi mempertahankan rumah tangganya, mereka pun lalu mencari bantuan ke psikolog.
Dari ilustrrasi di atas, 4 tahapan ini yang akan dialami ketika satu pasangan pergi ke psikolog:
Tahap pertama, biasanya psikolog akan mengajak pasangan untuk mendefinisikan ulang masalah, misalnya soal selingkuh tadi.
Pada tahap pertama ini, biasanya psikolog akan mendengarkan pendapat dari kedua belah pihak.
Selain itu, pasangan juga akan diajak role play, bagaimana jika dia menjadi istri atau suami, bagaimana juga empati mereka atas masalah ini.
Jadi psikolog juga akan menggali, sebenarnya apa, sih, motif di balik tindakan yang dilakukan masing-masing pasangan tersebut?
Baca Juga: Curahan Pilu Luna Maya ketika Terus Diteror Pertanyaan Kapan Nikah
Tahap kedua, psikolog akan membuat sesi pertemuan kepada setiap pasangan. Jadi konseling secara terpisah.
“Biasanya kami tanya, apa sih tujuan mereka datang ke sini?
"Apa yang sebenarnya mereka cari, sekedar untuk ketenangan saja, memperbaiki hubungan, atau apa pun.
"Apa juga penyebab dan kesulitan yang mereka hadapi,” jelas Alexandra.
Menurut Alexandra, pada tahap itu psikolog memang akan menggali masalah yang dihadapi pasangan.
Terus pasangan diajak untuk merefleksikan diri masing-masing, sehingga setiap pasangan bisa menilai secara jernih masalah tersebut.
Tahap ketiga, biasanya dilakukan dengan latihan dalam bentuk permainan buat mereka, misalnya dengan menggambar atau melatih kerja sama.
Jadi akan terlihat seperti apa kesulitan yang mereka hadapi.
Baca Juga: Ini Resep Sate Taichan Mozzarella yang Digandrungi Beragam Kalangan
Tahap keempat atau biasanya terakhir, ya merupakan kesepakatan dari kedua belah pihak.
Di sini akan dilihat bagaimana mereka akhirnya memutuskan masalah yang dihadapi, tentu setelah memahami karakter setiap individu.
Kalaupun ada perbedaan, ya dicari jalan tengahnya.
“Mencari apa yang terbaik buat mereka,” tambah Alexandra.
Setelah tahu tahapan apa saja yang akan dijalani saat pergi ketemu psikolog, semoga jika Anda dan pasangan punya masalah, tak lalu jadi ragu ke psikolog ya! (*)