NOVA.id - Disebut salah kostum saat membantu korban banjir, Dita Soedarjo ungkapkan isi hatinya dalam sebuah postingannya di instagram.
Membantu korban banjir, mantan kekasih Denny Soemargo, Dita Soedarjo dinilai salah kostum oleh netizen. Dirinya disebut-sebut terlalu seksi.
Dita Soedarjo mengunjungi lokasi korban banjir Jakarta pada malam hari beberapa waktu yang lalu.
Baca Juga: Tak Bisa Masuk Rutan, Dita Soedarjo Batal Jenguk sang Ayah, Padahal Sudah Bawa 2 Barang Penting Ini
Hal tersebut pun diunggah Dita Soedarjo di akun instagram pribadinya.
Dita menyebutkan jika kini waktunya untuk membantu sesama dan bukan mengurusi masalah percintaan saja. Terlebih, masih banyak korban banjir yang harus dibantu.
Penulis buku Dignity ini juga mengajak kita untuk berdonasi melalui WhatsApp @dignitysocial. Dita mengungkap jika kita bisa menyumbang sembako atau baju layak pakai.
Baca Juga: Dikabarkan Arisan 500 Juta Rupiah Per Bulan, Dita Soedarjo Beri Klarifikasi: Itu Hoax!
Bahkan, kita juga bisa memberikan trauma healing dan semangat untuk korban banjir.
Sayangnya, Dita Soedarjo dicibir netizen lantaran disebut salah kostum saat membantu korban banjir.
Terlihat, Dita tampil gaya sporty lengkap dengan topi pink, baju gym, dan celana legging.
Baca Juga: Bagikan Percakapan Terakhir dengan BJ Habibie, Dita Soedarjo: Eyang Harusnya Sembuh Minggu Depan
Hal ini lantas menuai kritikan dari netizen. Warganet menilai jika Dita Soedarjo salah kostum atau saltum saat membantu korban banjir.
Bahkan, ada pula netizen yang menyarankan untuk memakai daster atau meminjam baju teman agar lebih "tertutup".
Mendapat stigma jelek di masyarakat, Dita Soedarjo ungkapkan isi hatinya.
Ia bahkan meminta maaf atas pakaian yang ia kenakan.
"Thank u sweetie! Thanks for the reminders and understanding! Maaf maaf sekali saltum malah baju gym temen aku jg udah aku mintain pinjem jacket ga ada yg bawa huhu kalo balik lg kerumah macet super busy day today," jawab Dita Soedarjo menanggapi salah satu komentar dari netizen.
Dita Soedarjo juga mengungkapkan isi hatinya. Ia juga menuliskan betapa cepatnya netizen Indonesia dalam berkomentar.
Dita pun menjelaskan mengapa dirinya tetap memakai baju tersebut saat membantu korban banjir.
"Netizen sebagian memang paling cepat berkomentar mengetik tapi paling lambat membantu in action, Hakim terkahir yang Diatas deh. Urus kekurangan masing2.
Baca Juga: Tak Perlu Bingung, yuk Ikuti 8 Langkah Ini untuk Membersihkan Rumah Pasca Banjir
"Saya sudah sangat ber iniative pinjem jacket dll tanya @natasyaferena witness hari itu ama saya kok dan ini cilincing jauh sekali bukan di selatan dan saya tidak mau cancel cuman karena baju. Setiap minggu hampir saya charity gak salah kostum kok, giliran sekali dibuat lebay bgt ????," ujar Dita Soedarjo.
Dita Soedarjo pun didukung oleh fansnya. Mereka merasa banyak orang yang justru lebih memedulikan penampilan daripada apa yang dikerjakan oleh Dita, yakni membantu korban banjir.
(*)