Ia juga mengaku bahwa sangat sulit mencari masker.
"Kemarin saya sampai subuh cari-cari (masker) tuh nggak dapet. Tapi untung ternyata dapat beritanya, ada satu gudang yang memang ditimbun maskernya," ujar Rizky.
Kakak dari Putri Delina pun menyayangkan adanya oknum yang menimbun masker demi mendapat kentungan pribadi.
Baca Juga: Ahli Sains Ungkap Kemampuan Indonesia Menangani Virus Corona
"Emang sangat disayangkan sih karena lebih baik peduli sama masyarakat sekitar. Kalau ada oknum-oknum gitu mah jangan," tuturnya.
Rizky pun lebih memilih untuk positive thinking dalam menghadapi virus Corona.
"Khawatir iya cuma positif aja, positive thinking, biasanya kan sugesti kalau yang kayak gitu, sugest pikiran takut takut, kena, amit-amit kan. Jadi lebih baik positive thinking, makanan dijaga, kesehatan segala macam," ucapnya.
Baca Juga: Resep Cah Brokoli Campur Seafood, Ampuh Tingkatkan Daya Tahan Tubuh untuk Cegah Corona