NOVA.id - Akhir pekan merupakan momen yang ditunggu-tunggu hampir semua orang.
Akhir pekan merupakan waktu yang pas untuk bersantai dan melepas penat setelah lima hari bekerja.
Selain itu, weekend juga hari yang cocok untuk menghabiskan waktu bersama orang-orang tersayang seperti keluarga.
Baca Juga: Makin Ramah Anak, Netflix Luncurkan Fitur Parental Control Terbaru
Agar momen akhir pekan terasa lebih menyenangkan, Sahabat NOVA bisa melakukan aktivitas menonton film bersama keluarga.
Saat ini, pilihan film begitu banyak tersedia sehingga hal itu kerap membuat kita bingung menentukan judul film yang tepat untuk ditonton bersama keluarga.
Oleh karena itu, Netflix telah menyediakan rekomendasi film yang cocok untuk anak dan keluarga seperti berikut ini.
Baca Juga: Jangan Terlewat, Ini 6 Rekomendasi Film dan Series Terbaru Netflix yang Mulai Tayang Pekan Depan
1. Madagascar: Escape 2 Africa dan Madagascar 3: Europe's Most Wanted
Film animasi Madagascar mengikuti petualangan empat hewan yang kabur dari kebun binatang New York.
Banyak pengalaman seru yang dialami empat sahabat ini dalam upaya kembali ke rumah mereka.
Setelah sempat terdampar di Madagascar, Alex si singa dan kawan-kawan juga harus menghadapi misi penyelamatan yang gagal di Afrika serta bergabung dengan rombongan sirkus di Eropa.
2. Shrek 2 , Shrek The Third, dan Shrek Forever After
Ikuti kelanjutan kisah Shrek dan istrinya dalam Shrek 2, di mana mereka mengunjungi orang tua Fiona di kerajaan Far Far Away untuk memberitahukan pernikahan mereka.
Prince Charming yang tidak setuju dengan berita ini mencoba merebut Fiona dengan bantuan ramuan dari ibunya.
Jika Sahabat NOVA masih ingin melihat kisah-kisah Shrek lainnya, sekuel Shrek The Third dan Shrek Forever After juga tersedia di Netflix.
3. Wallace & Gromit: The Curse of the Were-Rabbit
Wallace & Gromit: The Curse of the Were-Rabbit adalah film stop-motion pertama yang memenangkan penghargaan Oscar 2005 untuk kategori film animasi terbaik.
Film ini mengikuti kisah dua ahli pembasmi hama, yaitu Wallace, seorang penemu yang eksentrik, dan Gromit, anjing yang menjadi teman kepercayaannya.
Mereka pun menjalani misi untuk menemukan monster rakus berbahaya yang dapat mengancam kelangsungan kontes pertumbuhan-sayuran tahunan di lingkungan mereka.
Baca Juga: 6 Rekomendasi Film Keluaga yang Tayang di Netflix Edisi April 2020
4. Carmen Sandiego: To Steal or Not To Steal
Serial anak yang populer Carmen Sandiego memiliki versi interaktif, di mana penonton dapat menentukan langkah yang akan diambil oleh si Robin Hood perempuan modern Carmen.
Pada versi ini, Carmen harus menyelamatkan kedua temannya dari kejaran V.I.L.E. ketika sedang melakukan perampokan di Shanghai.
Selain menyediakan pilihan film yang cocok untuk anak, Netflix juga menyediakan fitur untu mengatur dan memilih tayangan-tayangan apa saja yang dapat disaksikan anak-anak melalui fitur Kontrol Orang Tua (Parental Controls) yang telah diperbaharui.
Simak tipsnya berikut ini.
Baca Juga: Terjebak Cinta Segitiga? 5 Rekomendasi Film dan Serial dari Netflix Ini Bisa Wakili Situasimu
Pastikan anak Sahabat NOVA tidak berkelana ke tayangan-tayangan yang tidak sesuai umur dengan mengatur konten yang ada di profil Netflix mereka.
Kita dapat menghapus film atau serial tertentu dari profil anak berdasarkan tingkat usia atau judul.
Ketika filter ini digunakan, judul yang diblokir tidak akan muncul di manapun di profil tersebut.
Baca Juga: Netflix Resmi Luncurkan Trailer Sekuel Film To All the Boys 2
Lalu, jika sang anak mencoba bandel dengan menggunakan profil kita untuk melihat semua tayangan yang ada di daftar kita, kunci semua profil dengan PIN 4-digit.
Untuk mengaktifkannya, buka ‘Akun’ > ‘Profil dan Kontrol Orang Tua’ untuk mengubah pengaturan Kunci Profil.
Kita juga bisa memilih ‘Membutuhkan PIN untuk menambah profil baru’ agar anak kta tidak bisa membuat profil baru.
Kemudian, apabila anak kita memiliki misi untuk menjelajahi semua tayangan Netflix, kita bisa membuka ‘Aktivitas Streaming’ dalam profil mereka untuk memonitor apa saja yang ditonton anak kita setiap harinya.
Terakhir, kita juga dapat mengontrol pengaturan di setiap profil dengan membuka kategori ‘Profil dan Kontrol Orang Tua’ di akun kita.
Selain itu, kita juga memiliki opsi untuk mematikan pemutaran otomatis di profil anak.
Sahabat NOVA, jangan sampai ketinggalan berita dan informasi terbaru dan menarik soal selebriti dan dunia perempuan di Tabloid NOVA, ya.
Dapatkan edisi terbarunya dengan berlangganan, tinggal klik di sini. (*)