Sudah Punya Rumah Mewah Sendiri dengan Empat Lantai, Prilly Latuconsina: Aku Itu Juga Pernah Hidup Susah

By Aghnia Hilya Nizarisda, Sabtu, 25 April 2020 | 06:00 WIB
Usia Muda Sudah Punya Rumah Mewah Baru Empat Lantai, Prilly Latuconsina: Aku Itu Juga Pernah Hidup Susah (dok. instagram/prillylatuconsina96)

NOVA.id - Usianya masih muda, tetapi Prilly Latuconsina kini sudah punya rumah mewah dengan empat lantai.

Meski begitu, Prilly dengan terus terang bilang kalau dirinya tidak sejak dulu hidup enak, katanya dia juga pernah hidup susah.

Makanya, pepatah bersakit-sakit dahulu, bersenang-senang kemudian tampaknya pas buat Prilly Latuconsina.

Baca Juga: Perdana Jadi Produser Film, Prilly Latuconsina Bahas Kesehatan Mental: Aku Takut Cerita Itu Enggak Ada yang Angkat

Betapa tidak, saat menceritakan rumah terbarunya, aktris kelahiran Tangerang, 15 Oktober 1996 ini sampai menjatuhkan air mata.

Rumah mewah empat lantai itu menjadi buah dari perjuangan dan kerja kerasnya sejak usia 12 tahun.

“Ya Allah, ini hasil keringat saya? Hasil saya nangis-nangis di lokasi syuting, pulang jam 3 pagi.

Orang mah libur Lebaran, saya kerja. Orang libur tahun baru, saya kerja. Orang bisa sahur dan buka puasa bareng keluarga, saya kerja,” kenang Prilly dalam akun YouTube-nya.

 Baca Juga: Pertama Kali Diajak Jadi Juri IMAA 2020, Prilly Latuconsina Mengaku Sempat Menolak hingga Tidak Bisa Tidur

Prilly mengaku ikut merasakan masa-masa sulit ayah dan ibunya. Hingga kini, Prilly selalu bersyukur bisa melewatinya.

Namun, sulung dua bersaudara ini juga merasa sedih mengingat betapa susah orangtuanya menghidupi dirinya saat itu.

“Aku itu juga pernah ngerasa hidup susah. Aku ngerasain jadi orang yang enggak punya apa-apa di tengah orang punya. Sedih banget rasanya.

Kalau ingat zaman aku berjuang, mama yang nyetirin. Syuting pagi pun dia paksain buat bangun dan nyetir mobil,” ujar Prilly.

 Baca Juga: Jadi Juri Termuda IMAA 2020, Prilly Latuconsina Percaya Diri Mampu: Alhamdulillah, Pendapatku Selalu Didengar

Prilly ingat saat akhirnya dia merelakan cita-citanya jadi dokter dan menjalani home schooling.

Pemeran Sisi dalam serial Ganteng Ganteng Serigala ini juga sadar, teman-temannya waktu itu cukup berada.

Ketika mereka dibelikan orangtuanya barang branded, ketika itu Prilly ragu bisa punya tas semahal itu.

Baca Juga: Jadi Juri Termuda IMAA 2020, Prilly Latuconsina: Aku Bukannya Langsung Senang, Tapi Bertanya-tanya Dulu

 

Namun, kejadian itu justru memantik seorang Prilly.

Katanya, “Terus aku bilang dalam hati, Saya akan bekerja keras sambil berdoa,

"semoga semua usaha saya dikehendaki sama Tuhan. Supaya saya punya hidup yang lebih baik lagi dan bisa bahagiain mama papa.” (*)

Sahabat NOVA punya usaha dan ingin tambah ilmu agar lebih sukses? Atau mungkin sedang butuh penghasilan tambahan dan mau mulai berwirausaha?

Salah satu cara terbaik adalah dengan ikut berbagai pelatihan online di bidang kewirausahaan, seperti program We Learn dari organisasi internasioanl, UN Women.

Program ini gratis, alias tidak dipungut biaya. Tinggal daftar di sini dan siap-siap makin sukses berwirausaha!

Sahabat NOVA, jangan sampai ketinggalan berita dan informasi terbaru dan menarik soal selebriti dan dunia perempuan di Tabloid NOVA, ya.

Dapatkan edisi terbarunya dengan berlangganan, tinggal klik di sini.