NOVA.id - Artis Sandra Dewi memang dikagumi oleh banyak orang.
Sandra Dewi dikenal sebagai selebriti yang santun dan penyayang.
Selain itu, banyak yang mengagumi paras cantik dan tubuh ideal Sandra Dewi.
Baca Juga: Jalani Masa Karantina di Rumah Aja, Sandra Dewi Justru Mengaku Takut Kebobolan Hamil Anak Ketiga
Diketahui Sandra Dewi memiliki tubuh yang ramping padahal dirinya sudah dikaruniai dua orang anak.
Oleh karena itu, banyak orang yang bertanya-tanya mengapa tubuh Sandra Dewi tidak berubah sama sekali.
Bahkan, ia masih terlihat langsing seperti belum memiliki anak.
Istri Harvey Moeis itu juga mengaku tak tahu berapa berat badannya.
"Aku enggak pernah nimbang sejak hamil anak kedua, karena aku pikir ya sudahlah aku pinginnya ini anak bungsu ya," ucap Sandra Dewi dikutip dari kanal Youtube Titi Kamal (12/05).
Meski tak pernah menimbang berat badan, Sandra Dewi ternyata melakukan hal ini sehingga badannya tetap terlihat langsing.
Baca Juga: Di Masa Pandemi, Ayo Belajar Digital Marketing Agar Sukses Berwirausaha
Rupanya, Sandra Dewi melakukan diet golongan darah O untuk menjaga bentuk tubuhnya.
Jika kebanyakan orang menghindari makan daging karena disebut memiliki koleserol tinggi, maka hal itu tak terjadi pada Sandra Dewi.
Ia justru memperbanyak makan daging.
Baca Juga: Tingkah Gemas Putra Sandra Dewi Ketika Tunjukkan Bakatnya Main Basket, Jago Dribble Bola!
Dalam diet golongan darah O, daging malah disarankan untuk kesehatan tubuh.
Tak sampai di situ, Sandra Dewi juga memperbanyak konsumsi sayur dan buah.
Selain itu, Sandra Dewi pun menghindari makanan yang mengandung karbohidrat.
Lebih lanjut, ia mengatakan bahwa dietnya itubukanlah diet ketat.
Ia melakukan diet saat merasa tubuhnya lebih gemuk.
Sandra Dewi juga menyebut bahwa diet tersebut biasanya berhasil efektif setelah dijalankan selama tiga hari.
Ia menceritakan tak setiap hari melakukan pola makan tanpa karbohidrat, tetapi hanya ketika dibutuhkan saja.
Bahkan untuk menjaga makanannya agar selalu sehat, Sandra Dewi memilih membawa makannya sendiri saat pergi.
Selain itu, Sandra menambahkan olahraga seperti treadmill. Namun, jika memang tak sempat perempuan ini memilih jalan-jalan di mall ketika tak sedang ada pandemi.(*)
Di masa pandemi ini, Sahabat NOVA mau tambah penghasilan dengan wirausaha? Atau punya usaha dan mau tambah ilmu agar jualan tetap lancar?
Di program WeLearn dari UN Women, ada kelas online “Digital Marketing" GRATIS! Tinggal daftar kelas di sini, pilih waktu dan metode yang diinginkan, lalu ikuti instruksi untuk terima materi pelajarannya. Tambah ilmu, tambah cuan!