Atasi Kulit Sensitif dengan 4 Produk Skincare Corine de Farme Bio Organic Series Ini, Sudah Bersertifikasi Ecocert Cosmos Organic

By Presi, Kamis, 27 Agustus 2020 | 22:00 WIB
Atasi Kulit Sensitif dengan 4 Produk Skincare Corine de Farme Bio Organic Series Ini, Sudah Bersertifikasi Ecocert Cosmos Organic (Istock)

NOVA.id - Butuh perawatan ekstra jika kita memiliki kulit wajah yang sensitif.

Itu karena kulit sensitif tak boleh memakai produk skincare sembarangan karena akan menimbulkan efek tertentu yang membuat tidak nyaman, seperti kemerahan atau perih.

Kulit sensitif bahkan bisa berubah menjadi kulit yang reaktif (reactive skin) jika kulit sampai menimbulkan bentol atau sisik yang menyiksa.

Dalam diskusi virtual Corine de Farme Bio Organic Series, Kamis (27/08), dr. Melyawati Hermawan, Sp.KK mengatakan bahwa ada banyak faktor yang menyebabkan kulit jadi sensitif.

Baca Juga: Sambut New Normal dengan Jaga Kelembapan Kulit Tangan dalam Aktivitas Sehari-hari

Mulai dari pertambahan usia, keturunan, hormon, stress emotional, sinar matahari, asap rokok atau polusi, ruangan ber-AC, makanan tak sehat, hingga produk skincare yang tak cocok.

Oleh karena itu, kita perlu ekstra hati-hati jika ingin menggunakan suatu produk skincare tertentu.

Salah satu skincare yang ramah untuk kulit sensitif adalah produk terbaru dari Corine de Farme yaitu Bio Organic series.

Product Manager PT Natural Nutrindo, Nurhayatini mengatakan bahwa Bio Organic series ini mengandung 95% bahan alami yang diproses secara organik dan 10% bahan dari pertanian organik.

Baca Juga: Jangan Pakai Asal-asalan, Ternyata 7 Jenis Masker Ini Punya Fungsi yang Berbeda Sesuai dengan Kondisi Kulit Kita, Masker Peel Off Tak Cocok untuk Kulit Sensitif

Kandungan dari Bio Series ini juga bebas sulfat, parabens, phenoxyethanol, dan dyes.

Nurhayatini juga mengatakan bahwa Bio Organic series ini sudah tersertifikasi Ecocert Cosmos Organic. Sejak Januari 2017, sertifikasi tersebut merupakan indikasi wajib untuk semua produk kosmetik organik.

Corine de Farme Bio Organic merilis 4 produk skincare, yang terdiri dari:

Baca Juga: Si Kecil Sering Terkena Ruam Popok? Ini 6 Rekomendasi Popok Bayi untuk Tipe Kulit Sensitif

1. Micellar Water Pure

Micellar Water Pure ini mengandung organic aloe vera extract sebagai bahan utama.

Produk ini berguna sebagai pembersih yang bisa mengangkat makeup, sekaligus melembapkan dan membuat kulit terasa halus dan segar tanpa rasa lengket.

Selain itu, Micellar Water Pure ini tak perlu dibilas jika sudah diaplikasikan.

Produk ini sangat direkomendasikan untuk Sahabat NOVA yang memiliki kulit yang reaktif.

Baca Juga: Selain Bersihkan Make Up, Ini 7 Fungsi Micellar Water yang Jarang Diketahui

2. Water Rose

Water Rose ini mengandung air mawar yang organik sebagai kandungan utamanya.

Produk ini bisa membersihkan sisa kotoran kulit dan menyegarkan dengan tekstur serta aroma yang lembut di kulit.

Selain itu, Nurhayatini mengatakan, "Water Rose ini bisa digunakan sebagai pengganti toner karena kadang-kadang ada orang yang sensitif terhadap toner."

Kemasan yang dalam bentuk spray juga membuat kita bisa langsung mengaplikasikan Water Rose ke wajah tanpa harus menggunakan kapas, sehingga bisa lebih higenis.

Baca Juga: Yuk Coba Mudahnya Membuat Air Mawar Alami Hanya dengan Cara Ini!

3. Micellar Foam Relax

Kandungan utama dari Micellar Foam Relax adalah organic wild pansy flower extract yang bisa menenangkan kulit.

Sabun ini bisa membersihkan makeup, polusi, sebum, keringat, dan kotoran lainnya dengan keharuman bunga yang menenangkan.

Sahabat NOVA bisa cuci muka berkali-kali dengan sabun ini karena tak akan menyebabkan kulit menjadi kering.

Baca Juga: Si Kecil Derita Dermatitis Atopik? ERHA Keluarkan Pelembap Khusus untuk Anak dengan Kulit Sensitif

 

 

4. Nourishing Cream Relax

Krim ini bisa menghaluskan dan menutrisi kulit dengan mengurangi rasa tidak nyaman pada kulit.

Kandungan utama Nourishing Cream Relax adalah organic wild pansy flower extract.

Nurhayatini mengatakan, kita bisa menggunakan ini sebanyak 2 kali sehari, pagi dan malam.

Nourishing Cream Relax dapat menggantikan night cream yang biasa Sahabat NOVA pakai.

Corine de Farme Bio Organic Series (Corine de Farme)

Baca Juga: Punya Kulit Sensitif? Begini Cara Tepat Merawatnya

Selain skincare, Corine de Farme Bio Organic series juga menghadirkan Baby Care dan Intimate Care.

Bio Organic series ini sudah tersedia di berbagai e-commerce, seperti Tokopedia, Shopee, Lazada, BliBli, dan sebagainya.

Selain itu, Corine de Farme Bio Organic Series juga menyediakan promo semua produk dengan diskon 25% untuk toko online maupun offline.

Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.

Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)