“Kita tentu ingin membuat orang lain yang tidak bisa menolong dirinya sendiri menjadi semakin berdaya menjalani kehidupan, dengan sifat gotong royong yang sudah kita miliki, kami yakin kita mampu membantu siapa saja yang membutuhkan," katanya.
Beberapa selebriti yang pernah terlibat kampanye di BenihBaik.com turut berbahagia dengan usia yang baru ini.
"Sangat senang bekerja sama dengan BenihBaik.com, sangat proaktif dan tanggap terhadap situasi dan lingkungan sekitar. BenihBaik.com juga mampu berkomunikasi dengan baik dan profesional dalam kerja sama," kata Oscar Lawalata, desainer yang kini berganti nama menjadi Asha Smara Darra.
Dia menggalang dana untuk pengadaan masker dan hand sanitizer bagi penduduk di pegunungan Mollo, Timor Tengah Selatan, NTT.
Baca Juga: Rayakan Hari Jadi ke-6, Dusdusan Adakan Berbagai Program Menarik
"BenihBaik.com memfasilitasi saya dalam menggalang bantuan di masa pandemi Covid-19 ini dengan baik, dari pengumpulan donasi sampai penyalurannya. Terima kasih, BenihBaik.com," kata musisi Addie MS, yang menggalang dana untuk para tenaga kesehatan di RS Pelni.
Pekerja seni sekaligus pebisnis Happy Salma, juga memberikan dukungan positif untuk BenihBaik.com.
"Dalam situasi yang tidak menentu kita membutuhkan banyak pegangan dalam hidup. BenihBaik.com menjadi salah satu pegangan, yang telah menjadi jembatan kebaikan nyata untuk membantu sesama."
Selama satu tahun perjalanan BenihBaik.com berkembang menjadi wadah kolaborasi yang terverifikasi, tepercaya, berkualitas, dan memberi solusi berkesinambungan terhadap masalah sosial yang dihadapi masyarakat.
Baca Juga: Beri Semangat pada Pasien Positif Covid-19, Amunizer Bantu Indonesia Bangkit