Hal itu akhirnya berimbas pada semua pemain dan kru yang bertugas. Bahkan, saking dikejar tuntutan, lokasi syuting yang tadinya menyenangkan bisa langsung berubah jadi medan perang yang mencekam.
Bahkan, jadwal syuting kejar tayang tak boleh dihentikan barang sejenak. Mereka akhirnya harus rela tak tidur selama berhari-hari dan melakukan syuting siang-malam.
Hal itu pulalah yang menyebabkan berita mengenai aktor dan aktris yang tumbang saat menjalani syuting drama bukanlah hal asing.
Baca Juga: Awas Spoiler! Ini 5 Adegan Drama Korea True Beauty di Episode 3 yang Bikin Baper
Sebenarnya, kondisi ini tak jauh beda dengan sinetron Indonesia yang juga hampir selalu kejar tayang. Yang membedakan adalah iklim di Korea yang ekstrem, membuat beban fisik jadi lebih berat.
Salah satunya Nam Joo-hyuk pernah memperlihatkan kondisi “belakang layar” drama Start-Up.
Ia terlihat sangat kedinginan berada di atas kapal menggunakan selimut tebal.
Padahal di depan layar, sih, adegan itu terlihat sangatlah keren dan mewah.
Aktor senior Lee Soon-jae atau belakangan dikenal sebagai Kim Man-bok dalam drakor Dodosolsollalasol ini pun mengakui kegilaan itu.
Sebelum berlaga di drama teranyarnya, dia sempat bilang, “Naskah diberikan satu minggu sebelumnya jadi hanya ada sedikit ruang untuk bernapas, tetapi naskah My Princess berantakan. Kami harus memperbaikinya.”
Baca Juga: Segera Tayang! Ini 4 Fakta Drama Korea True Beauty yang Banyak Dinantikan Penggemar