5 Makanan yang Bisa Turunkan Gairah Seksual, Lebih Baik Hindari!

By Presi, Selasa, 19 Januari 2021 | 21:30 WIB
5 Makanan yang Bisa Turunkan Gairah Seksual, Lebih Baik Hindari! (LuckyBusiness)

1. Gorengan

Makanan berminyak ini bukan hanya buruk untuk tubuh, tapi juga tidak baik untuk libido.

Lemak trans yang ditemukan dalam gorengan dapat memicu produksi sperma yang tidak normal pada laki-laki, dan memengaruhi kehamilan pada perempuan.

Baca Juga: Bisa Meluruhkan Lemak Tubuh, Begini Resep Minuman Herbal dari Kayu Manis

2. Makanan olahan

Makan makanan olahan dalam jumlah besar tanpa protein dan lemak yang cukup dapat menyebabkan masalah, termasuk disfungsi ereksi.

Apabila Sahabat NOVA ingin memiliki kehidupan seks yang sehat, kita harus menjauhi makanan olahan dan menambahkan pola makan yang sehat.

Baca Juga: Mengenal Lebih Jauh 'Clean Eating', Cara Diet Sehat dengan Menghindari Makanan Olahan