Benarkah Konsumsi Multivitamin Picu Gagal Ginjal? Ini Penjelasannya

By Dionysia Mayang Rintani,None, Kamis, 11 Februari 2021 | 10:32 WIB
Benarkah Konsumsi Multivitamin Picu Gagal Ginjal? (ilustrasi) (istock)

Sebab, makanan yang kita konsumsi sehari-hari ternyata hanya mampu menyediakan seperempat dari total nutrisi yang dibutuhkan tubuh untuk menjadi energi baru. 

Dr. Michael Reo, Sr. Medical Manager Darya-Varia memaparkan lebih jauh soal hal ini.

“Tubuh membutuhkan asupan energi yang berbeda saat dituntut bekerja dengan optimal secara berkelanjutan. Apalagi mereka yang punya pola hidup dengan aktivitas tinggi dalam jangka waktu yang lama,” tuturnya.

Baca Juga: Tips Persiapkan Anak agar Aman Bersekolah di Masa New Normal

Sudah seharusnya setiap orang menjaga kesehatan dengan menkonsumsi multivitamin untuk mendukung aktivitas sehari-hari.

“Sebab jika kesibukan membutuhkan energi lebih banyak, asupan vitamin dan mineral yang didapat dari makanan saja ternyata belum mencukupi. Hasil penelitian menunjukkan makanan hanya mampu menyumbang 25 persen," ujar dokter yang akrab disapa Mike ini.

Guna memenuhi kebutuhan nutrisi dan menjaga tubuh agar tidak mudah lelah maka diperlukan suplemen dengan kombinasi Vitamin C, Vitamin B Complex, serta Mineral (Zinc).

Baca Juga: Hadapi New Normal, Penuhi Nutrisi Anak dengan Asupan Kandungan Ini