NOVA.id - Musisi Fiersa Besari tengah berbahagia usai menyambut kelahiran anak pertamanya.
Melalui akun Twitternya, Selasa (16/02), Fiersa Besar mengumumkan nama anak perempuannya itu.
"Halo, Om dan Tante online. Perkenalkan, namaku 'Kinasih Menyusuri Bumi'. Salam sayang," tulisnya sambil memamerkan foto sang buah hati.
Selain Fiersa Besari, sederet selebritis ini juga memberikan nama anak yang terbilang unik.
Di balik nama-nama tersebut, tersimpan makna serta doa mendalam untuk masa depan si kecil.
1. Dia Sekala Bumi
Anak pertama pasangan Ayudia Bing Slamet dan Ditto ini lahir pada Selasa (24/05/2016) di Ubud, Bali.
"Artinya, kalau "Dia" itu dari gabungan nama Ditto sama Ayudia. Tapi juga bisa bermakna "Dia" (kata pengganti orang ketiga)," ujar Ditto, dilansir dari Tribun Seleb.
Sementara, kata "Sekala" diambil dari bahasa Bai yang bermakna terlihat. Lalu Bumi tetap berarti planet bumi.
"Jadi "Dia yang terlihat di Bumi". Bumi itu karena dia kan hadirnya di bumi. Bermakna seperti itu," tambahnya.
Baca Juga: Selamat! Ardina Rasti Hamil Anak Kedua Setelah 2 Tahun Lahirkan Anak Pertama
2. Jenaka Mahila Sudiro
Nama putri Tora Sudiro dan Mieke Amalia ini menyimpan makna yang sangat unik.
Jenaka Mahila bermakna anak perempuan yang lucu.
Ya, nama ini diambil dari Tora mengingat pekerjaannya dan sang istri yang merupakan komedian.
Baca Juga: Ulang Tahun ke-8, Putra Bungsu Krisdayanti Dapat Hadiah Mobil Mahal dari Raul Lemos
3. Btara Langit Anandayu
Anak kedua pasangan Omesh dan Dian Ayu Lestari ini memiliki nama yang tidak jauh berbeda dibandingkan sang kakak, Btari Embun Anandayu.
Ya, Omesh hanya mengubah nama tengah sang anak secara sengaja.
"Saya dan istri sama keluarga, namanya paketan. Anak ketiga dan keempat udah siap. Kita ceritanya keluarga well prepared," jelasnya.
Lebih lanjut, Omesh juga menjelaskan makna di balik nama anak-anaknya.
"Btara artinya pelindung, Langit itu artinya cahaya, cerah, sumber kehidupan, banyak artinya. Langit, turunnya hujan dan air yang berguna untuk kehidupan," ujar Omesh, dilansir dari Tribun Style.
"Anandayu, anakku sayang tercinta dan rupawan. Karena anak Sunda, Anandayu singkatan Ananda Omesh dan Dian Ayu," sambungnya.
Baca Juga: Biodata Ratna Kaidah Sarasati, Putri Bungsu Adi Bing Slamet yang Terkenal sebagai Seleb TikTok
4. Anaku Tarisma Jingga
Anak pertama Andien dan Irfan Wahyudi diberi nama Anaku Askara Biru.
Sedangkan anak kedua yang lahir awal 1 Mei 2020 kemarin diberi nama Anaku Tarisma Jingga.
Anaku yang diambil dari bahasa Jepang yang berarti kedamaian dari selatan.
Lalu makna Tarisma adalah gabungan dari kata Tara, Talisman dan Karisma.
Tara dalam bahasa sansekerta berarti cahaya jiwa, Talisman dalam bahasa inggris berarti suatu kekuatan yang membawa keberuntungan dan Charisma dalam bahasa Yunani berarti karunia.
Sementara Jingga diambil dari simbol warna chakra sakral. Warna yang berkaitan dengan, dan kreativitas yang identik dengan air.
Baca Juga: Larang Nikah Muda, Wulan Guritno Akui Sudah Kenal Pacar Shaloom
Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.
Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)