“Kami berharap dapat mendukung para korban banjir bandang dengan menyediakan makanan bergizi seimbang dengan "Masako®" di dapur umum," kata Ichwanudin.
Ini bukan kali pertama PT Ajinomoto Indonesia Grup bekerjasama dengan Baznas dalam memberikan donasi.
Sebelumnya perusahaan telah memberikan bantuan berupa produk senilai Rp 1 miliar untuk tenaga medis di RS Darurat Wisma Atlet dan sejumlah rumah sakit yang ditunjuk pemerintah dalam penanganan covid-19.
Baca Juga: Kerjasama Universitas Paramadina dengan Danacita, Solusi Pembiayaan Kuliah Terjangkau
Menurut Ketua Baznas Saidah Sakwan MA, bantuan ini merupakan bentuk dukungan kepada pemerintah dalam penanganan bencana alam di Indonesia.
Saidah berharap bantuan ini dapat memenuhi kebutuhan gizi dan kesehatan para pengungsi yang menjadi korban bencana alam, khususnya bagi mereka yang berpuasa di bulan suci Ramadan.
“Kami mengucapkan terima kasih kepada PT Ajinomoto Indonesia Grup atas kepercayaan yang telah diberikan kepada Baznas melalui donasi ini. Semoga ke depannya kerjasama yang baik ini dapat terus berlanjut,” ujar Saidah.
Baca Juga: Peringati 80 Tahun Perjalanan, OCBC Melaju Jauh untuk Indonesia
Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.
Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)