Jadi Tren Skincare, Ini Manfaat dan Fungsi Kolagen untuk Kecantikan

By Alsabrina, Sabtu, 12 Juni 2021 | 23:06 WIB
(Ilustrasi) Collagen (iStockphoto)

Rachel Olsen B.Sc, Nutrition Expert YOUVIT menjelaskan bahwa kolagen sebenarnya sudah diproduksi dalam tubuh.

Namun untuk mencukupi kebutuhan harian, kita juga perlu asupan kolagen dari luar.

"Kolagen merupakan protein khusus yang sudah diproduksi dalam tubuh. Namun kita juga masih membutuhkan dukungan dari luar," ujarnya di acara perilisan Youvit X ERHA Collagen, Selasa (23/02).

Baca Juga: Rekomendasi Minuman Kolagen yang Bermanfaat untuk Merawat Kulit

Lebih lanjut, Rachel juga memaparkan beberapa fungsi penting kolagen untuk kecantikan:

-Menjaga elastisitas kulit

-Menjaga kulit agar tetap kencang

-Mengurangi garis halus pada wajah

-Menutrisi kulit dari dalam

-Membuat tekstur kulit menjadi lebih halus

Baca Juga: Rekomendasi Suplemen Kolagen untuk Membuat Kulit Cerah dan Sehat