Cara Membersihkan:
1. Tuang cuka ke dalam botol semprot dan semprotkan secukupnya untuk benar-benar memenuhi noda urine dan biarkan selama 10 menit.
2. Tekan lap atau tisu kertas di atas noda untuk menghilangkan kelebihan cuka.3. Taburkan baking soda di atas noda urine dan pastikan menyebar. Diamkan selama beberapa jam atau sehari penuh jika memungkinkan. Kamu akan melihat soda kue menggumpal saat ditaburkan bersama cuka.
Baca Juga: Cegah Penularan, Ini Cara Membuang Sampah Pasien Covid-19 Saat Isoman
4. Gunakan vacuum cleaner untuk menghilangkan soda kue kering.Menghilangkan Bau
Jika berurusan dengan noda urine yang sudah kering di kasur, kita memerlukan larutan pembersih yang lebih kuat seperti hidrogen peroksida.
Hidrogen peroksida adalah oksidator yang menghilangkan bakteri dan membantu menetralkan bau, terutama kandungan garam yang ditemukan dalam urine.
Baca Juga: Cara Menghilangkan Jamur pada Dinding, Cukup Semprotkan Campuran Ini