Selain itu, untuk mempromosikan wisata ramah muslim, KTO Jakarta juga membuatseri animasi Travel Gear: The Adventure in Korea dengan maskot KTO Jakarta, Riko dan Sela, yang menjadi bintang utamanya.
Riko dan Sela akan menyusuri destinasi dan atraksi wisata ramah muslim seperti area Itaewon dan berbagai fasilitas ramah muslim di Busan dan lainnya.
Seri animasi ini akan tayang perdana pada tanggal 3 September 2021, di kanal YouTube resmi KTO Jakarta.
Muslim Friendly Korea Online Festival 2021 juga akan digelar selama tiga hari, 29 –31 Oktober 2021.
Baca Juga: Fakta Drama Korea You are My Spring, Penyembuhan Dibalut Kisah Percintaan
Tak hanya itu, Asnawi Mangkualam Bahar, duta kehormatan Pariwisata Korea, digandeng KTO Jakarta untuk membuat konten jalan-jalan virtual demi mengobati rasa rindu wisatawan Indonesia terhadap Korea.
KTO Jakarta dan Asnawi menunjukan beberapa hidden gems di kota Incheon dan Ansan, yang wajib masuk bucket list, seperti Stadium Ansan Wa, jalan multikultural Ansan, Incheon Art Platform, pasar Shinpo dan masih banyak lagi.
Video jalan-jalan ini dapat dinikmati pada 15 September 2021 nanti, di kanal YouTube KTO Jakarta.
Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.
Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store. (*)