Ada scene yang menunjukkan keahlian Pangeran Joohyang dalam memanah. Kemampuan berperangnya juga dibuktikan ketika ditugaskan ke medan perang beberapa waktu lalu
Ambisinya yang besar untuk jadi raja juga membuat Pangeran Joohyang berlatih keras melatih ilmu bela diri.
Sementara itu, Pangeran Yangmyeong lebih tertarik pada kegiatan di bidang seni. Keahlian dia dalam memahami lukisan diakui oleh banyak orang di istana.
Baca Juga: 5 Rekomendasi Drakor Viu untuk Obati Rasa Kangen dengan Suasana Kantor
Bicara Tanpa Basa Basi vs Tutur Kata Lembut
Pangeran Joohyang bukan tipikal orang yang suka basa-basi. Ia akan bicara langsung pada inti pembicaraan, dan dapat mengetahui maksud orang yang sedang bicara dengannya.
Sebaliknya, Pangeran Yangmyeong berbicara dengan lemah lembut, tanpa memandang siapa pun lawan bicaranya saat itu.
Baca Juga: Ini Tanda Kita Mulai Keranjingan dengan Drakor Mr. Queen di Viu