4.Campuran Madu dan Air Hangat
Madu adalah agen antibakteri yang dapat digunakan untuk membantu mempercepat penyembuhan, mengurangi rasa sakit, pembengkakan, dan peradangan.
Untuk mengatasi gigi ngilu, bilas mulut dengan air hangat yang dicampuri sesendok madu. Campuran madu dan air hangat ini dapat membantu mengatasi gigi ngilu dan rasa nyeri di mulut.
5. Kunyit
Selain untuk memasak, kunyit bisa digunakan sebagai pengobatan antiperadangan.
Baca Juga: Jaga Kesehatan Dimulai dari Kamar Tidur, Ini Rekomendasi Kasur untuk Tidur Lebih Berkualitas
Kunyit mengandung senyawa yang disebut kurkumin. Senyawa ini dapat diandalkan untuk membantu meningkatkan penyembuhan luka.
Cara mengobati gigi ngilu dengan kunyit bisa dengan mengoleskan pasta dari campuran kunyit, yang diberi sedikit garam, dan minyak mustard.
Oleskan pasta ini ke gigi dan gusi dua kali sehari untuk menghilangkan rasa sakit atau ngilu.
Baca Juga: Waspada Bayi Jatuh dari Tempat Tidur, Ini 4 Bahaya yang Bisa Terjadi