Cukup Menjanjikan, Ini Langkah Awal Memulai Bisnis Air Isi Ulang

By Ratih, Senin, 3 Januari 2022 | 05:00 WIB
Ilustrasi bisnis air ulang (GridHealth)

1. Cari supplier air bersih

Jika Sahabat NOVA sudah memiliki tempat, maka kini tinggal mencari supplier yang nantinya akan menyediakan air bersih untuk disuling. Kemudian dijual ke masyarakat.

Tempat bisnis atau usaha ini bisa menggunakan bagian rumah atau menyewa dengan lokasi strategis dan harga terjangkau.

Kemudian, pilih supplier yang sudah memiliki nama karena kualitas airnya yang tidak perlu diragukan lagi. Pun dengan pelayanannya.

Saat air di tempat kita hampir habis, supplier langsung mengirimkan sesuai kebutuhan, sehingga bisnis tetap berjalan lancar.

Baca Juga: Bangkitkan UMKM, Frisian Flag Indonesia Hadirkan Program Kedai Kreatif 

2. Memiliki peralatan yang lengkap

Siapkan mesin penyulingan, galon air, tong besar, dan lainnya.

Pastikan peralatan yang digunakan selalu dalam keadaan bersih dan steril, sehingga air isi ulang berkualitas.

Tidak ada kotoran apapun di dalamnya agar pembeli yang mengonsumsi terhindar dari sakit perut.

Baca Juga: Tunjukkan Kepedulian Sosial, Ralali.com Berikan Fasilitas Berbisnis untuk Kaum Disabilitas melalui Aplikasi Konekto