Camilan untuk Keluarga, Resep Roti Goreng Daging Jamur Teriyaki

By Alsabrina, Minggu, 12 Mei 2024 | 10:00 WIB
Roti Goreng Daging Jamur Teriyaki (nova.id)

Bahan Pelapis:

air untuk pencelup

75 g tepung panir oranye

Cara Membuat:

1. Isi: Tumis bawang putih dan bawang bombai sampai harum. Tambahkan daging giling dan jamur. Aduk sampai berubah warna.

2. Masukkan saus teriyaki, kecap, merica bubuk, garam, dan gula pasir.  Aduk rata.

3. Tuang air. Masak sampai mendidih. Kentalkan dengan larutan tepung sagu.

4. Tambahkan daun bawang dan wijen. Aduk sampai meresap. Sisihkan.

5. Kulit: Campur tepung terigu, susu bubuk, gula pasir, dan ragi instan. Aduk rata. Tambahkan telur dan air sedikit-sedikit sambil diuleni sampai kalis.

6. Masukkan margarin dan garam. Uleni sampai elastis. Diamkan 15 menit.

7. Kempiskan adonan. Timbang masing-masing 35 gram. Bulatkan dan diamkan 10 menit.

Baca Juga: Roti Isi Salad Ayam, Camilan Enak untuk Bersantai Saat Weekend Bersama Keluarga

8. Giling adonan. Beri isi. Bentuk lonjong. Letakkan di loyang yang ditabur tipis tepung terigu. Diamkan 30 menit.

9. Celup air. Gulingkan di tepung panir oranye. Diamkan 10 menit sebelum di goreng.

10. Goreng di dalam minyak yang dipanaskan di atas api sedang sampai matang.

Bagaimana Sahabat NOVA? Selamat mencoba!(*)