NOVA.id - Kenikmatan hubungan intim biasanya didapatkan saat kita dan pasangan mencapai orgasme.
Sayangnya proses menuju ke orgasme tidak selalu mudah.
Ada banyak faktor yang mempengaruhi ograsme dan kepuasan kita dalam bercinta dengan pasangan.
Namun tahukah Sahabat NOVA kalau bentuk miss v juga sangat berpengaruh pada kepuasan orgasme, lo.
Sebuah penelitian oleh Leslie Hoffman dari Departemen Anatomi Universitas Indiana mengatakan, bentuk vagina memengaruhi tingkat orgasme perempuan.
Hal itu katanya dipengaruhi kedekatan klitoris dengan saluran kemih sangat penting untuk mencapai kepuasan.
Laporan yang diterbitkan oleh jurnal Clinical Anatomy menyebutkan klitoris akan lebh menjauh dari vagina memang terjadi pada perempuan tengah hamil.
Dan faktanya, saat klitoris menjauh dari vagina, terjadilah peningkatan jumlah androgen.
Akibatnya dari jarak klitoris yang jauh dari vagina tersebut membuat seorang perempuan lebih sulit mencapai orgasme.
Baca Juga: Istri Wajib Tahu, Ini Titik Rangsang Suami Saat Hubungan Intim
Menurut Elisabeth Lloyd, Sarjana Fakultas di Institut Kinsey untuk Penelitian Seks memberi penjelasan lebih lanjut.