Rizky Billar Ungkap Kondisi Sang Anak Pasca Operasi Hernia Ingunialis

By Alsabrina, Selasa, 27 September 2022 | 17:02 WIB
Rizky Billar dan Lesti Kejora (Instagram @lestykejora)

NOVA.id - Suami Lesti Kejora, Rizky Billar ungkap kondisi anaknya Muhammad Leslar Al-Fatih Billar alias baby Leslar pasca operasi.

Seperti yang diketahui, putra semata wayang pasangan Rizky Billar dan Lesti Kejora tersebut mengidap penyakit hernia ingunialis.

Baby Leslar baru saja menjalani operasi beberapa hari yang lalu. Bersyukur operasi baby Leslar berjalan lancar.

Usai perawatan di rumah sakit, kini baby Leslar sudah boleh pulang ke rumah.

Dikutip pada kanal YouTube Intens Investigasi, Rizky Billar mengungkapkan kini kondisi baby Leslar semakin membaik, Senin (26/7/2022).

"Alhamdulillah udah baikan, udah mending, udah jauh lebih baik," tutur Rizky Billar.

Suami Lesti Kejora itu menyebut bahwa baby Leslar masih harus menjalani pemeriksaan rutin ke depannya.

Menurut Rizky Billar, pemeriksaan kesehatan bertujuan untuk mengetahui perkembangan penyakit yang diderita baby Leslar.

Diberitakan sebelumnya, Anak Rizky Billar dan Lesti Kejora, Muhammad Leslar Al-Fatih Billar akan menjalani operasi hernia.

Kabar ini dibagikan oleh Rizky Billar lewat unggahan di Instragram pribadinya, Senin (19/09).

Dalam unggahan itu, Rizky Billar membagikan dua potret sang putra.

 Baca Juga: Anak Rizky Billar dan Lesti Kejora Akan Jalani Operasi Hernia, Apa Itu?

“Mohon doanya agar operasi hernia Fatih dilancarkan,” tulis Rizky Billar.

Unggahan Billar itu langsung dibanjiri komentar dari teman-teman artisnya yang ikut mendoakan.

“Syafakallah anak shaleh," tulis Zaskia Sungkar.

"Bismillah Fatih, lancarrr… semangat mama papanyaa," tulis Citra Kirana.

"Semoga Babang L diberikan kesembuhan yaaaaa sayaaang amiin," tulis Indra Bekti.

Melansir Kompas.com, Hernia pada bayi adalah masalah kesehatan yang rentan muncul di bulan-bulan awal si kecil dilahirkan.

Hernia adalah tonjolan atau benjolan lunak di bawah kulit yang muncul karena organ atau jaringan tubuh mendesak otot yang melemah.

Umumnya, jenis hernia pada bayi adalah hernia inguinalis yang muncul di selangkangan dan hernia umbilikalis yang muncul di sekitar pusar.

Cara mengatasi hernia pada bayi disesuaikan dengan gejala, usia, kondisi kesehatan, dan tingkat keparahan penyakit.

Di banyak kasus, hernia inguinalis membutuhkan operasi. Sedangkan hernia umbilikalis kebanyakan dapat sembuh dengan sendirinya saat bayi menginjak usia satu tahun.