Cerita Chris Hemsworth Kemungkinan Idap Penyakit Alzheimer, Apa Itu?

By Presi, Minggu, 20 November 2022 | 17:31 WIB
Chris Hemsworth kemungkinan idap alzheimer (Astrid Stawiarz/Getty Image)

Karena kondisi kesehatannya itu, Chris pun mempertimbangkan untuk cuti dari dunia hiburan.

“Itu benar-benar memicu sesuatu dalam diri saya untuk ingin mengambil cuti,” ungkapnya.

Ia mengatakan akan menghabiskan waktu dengan keluarganya.

“Dan sejak kami menyelesaikan pertunjukan, saya telah menyelesaikan hal-hal yang sudah saya kontrak untuk dilakukan. Sekarang ketika saya menyelesaikan tur ini minggu ini, saya akan pulang dan saya akan memiliki banyak waktu istirahat dan hanya menyederhanakan. Bersama anak-anak, bersama istri saya," lanjut Chris.

Pengujian Genetik

Adapun pernyataan Chris ini berdasarkan pengujian genetik yang telah ia lakukan.

Seorang dokter memberi tahu Chris bahwa ia memiliki dua salinan gen APOE4, yang dikaitkan dengan peningkatan risiko Alzheimer.

"Peter Attia, dokter dalam episode itu, menelepon Darren (Aronofsky) dan berkata, Saya tidak ingin mengatakan ini kepadanya di depan kamera. Kita perlu lakukan percakapan pribadi dan lihat apakah dia ingin ini diumumkan," jelas Chris.

Tes tersebut pun mengungkapkan bahwa Chris  kemungkinan besar mengidap Alzheimer di masa depan.

Apa Itu Alzheimer?

Melansir Kompas.com, alzheimer merupakan jenis demensia yang memengaruhi daya ingat, pemikiran, dan perilaku.

Baca Juga: Makan Kurma Saat Buka Puasa Manfaatnya Gak Main-main, Bisa Cegah Penyakit Alzheimer!