Arbani Yasiz Kisahkan Pengalaman Perdana Jadi Dubber, Tenggorokan Kering!

By Siti Sarah Nurhayati, Jumat, 27 Januari 2023 | 10:01 WIB
Arbani Yasiz ceritakan pengalaman jadi dubber untuk pertama kali. (SARAH/NOVA)

 

NOVA.id - Aktor Arbani Yasiz mendapat kesempatan mengisi suara alias dubber untuk film animasi Kiko in The Deep Sea.

Di sana, dia dipercaya untuk mengisi suara karakter Jeff, teman Kiko.

Lantas saat ditemui saat konferensi film teranyarnya ini di Jakarta Aquarium, Jakarta Barat, Arbani menuturkan kesulitannya.

Pasalnya, film animasi ini merupakan film dubbing pertamanya.

"Ini pengalaman pertama jadi dubber film animasi tapi sudah keduluan tayang Film Titus (film animasi). Itu sebenarnya project kedua, nah ini project pertama," kata Arbani.

"Ngerasain susah juga jadi dubber dan banyak belajar juga di sini," sambungnya.

Arbani mengakui jika treatment saat dirinya dubbing untuk beberapa adegan film dan film animasi itu cukup berbeda.

Kalau film biasa, dia melihat ekspresi diri sendiri, sedangkan dubber film animasi, dia harus membayangkan dari gambar animasi yang dilihatnya.

Baca Juga: Bermain di Film Ranah 3 Warna, Arbani Yasiz Mengaku Banyak Belajar Sabar yang Sesungguhnya

"Kalau film kita dubbing adegan yang kita mainkan, emosinya kita tahu, penceritaan kita tahu, jadi lebih paham. (Sedangkan dubbing film animasi) ini berbeda. Dari skenario full, kita liat film animasi beberapa part saja," jelasnya.

Sehingga tak dimungkiri jika dalam pengalaman perdananya ini dia banyak melakukan kesalahan minor.

"Jujur aja kemarin banyak retake dubbing, karena ketika menurutku sudah pas, tapi kata directornya kurang," tuturnya sambil tertawa.

Namun, hal ini berhasil memacunya untuk belajar lebih baik lagi.

Apalagi selama ini dirinya juga gemar menonton film animasi.

Lebih lanjut, Arbani juga bilang dubbing bukanlah hal yang mudah. Dia benar-benar harus menjaga suaranya.

"(Sempat kering tenggorokan?) Jujur iya, dua atau hari kan proses dubbing. Nah, selesai dubbing batuk-batuj dan kering banget. Jadi selalu bawa air minum karena seseret itu. Makanya salut banget dengan dubber-dubber animasi," ucapnya sambil mengacungkan jempol.

Sekadar informasi, film Kiko In the Deep Sea yang akan segera tayang pada 23 Februari 2023 di bioskop ini merupakan film diadaptasi dari serial Kiko yang tayang di RCTI sejak 2014 silam.

Namun, filmnya menghadirkan banyak hal spesial yang belum ada di serialnya.

Baca Juga: 3 Rekomendasi Film Animasi Indonesia, Ajak Anak Belajar Lewat Layar!

 

Misalnya seperti adanya beberapa tambahan pemain baru dari kalangan artis yang menunjukkan bakatnya dalam mengisi suara film animasi seperti Arbani Yasiz, Felicya Angelista dan Robby Purba.

Adapun soundtrack film Kiko In the Deep Sea diciptakan oleh Liliana Tanaja Tanoesoedibjo yang dinyanyikan secara epik oleh penyanyi cilik Romaria.

"Film animasi Kiko In the Deep Sea hadir dengan cerita yang wajib untuk ditonton oleh keluarga terutama anak-anak."

"Menceritakan tentang persahabatan yang solid antara Kiko dan teman-temannya, film ini juga sarat akan pesan moral untuk menjaga kelestarian alam dan kebersihan laut dengan cara yang seru dan menyenangkan," kata Liliana Tanaja Tanoesoedibjo, Direktur Utama MNC Animation di kesempatan yang sama.(*)