Bintangi Film Onde Mande! Emir Mahira Temukan Identitas Diri

By Annisa Octaviana, Selasa, 13 Juni 2023 | 23:20 WIB
Emir Mahira di acara press screening film Onde Mande! (Dok. Annisa/NOVA)

NOVA.id - Aktor Emir Mahira membintangi film bertajuk Onde Mande! karya terbaru dari Visinema.

Di film ini Emir Mahira diberi kesempatan untuk mempelajari budaya Minangkabau, yang memang belum terlalu familiar baginya.

Bahkan, usai bermain di film Onde Mande! Emir Mahira bisa menemukan identitas dirinya.

Pasalnya, sejak duduk di bangku SMP hingga kuliah, aktor berusia 25 tahun ini mengenyam pendidikan di luar negeri.

Sehingga Emir merasa dirinya memiliki kemiripan dengan karakter yang dia mainkan bernama Anwar.

"Yang relate ini Anwar seseorang yang tidak tahu banyak tentang asal usulnya dia. Dan aku pun mirip seperti itu karena aku dari kecil sudah harus pindah ke luar negeri, Alhamdulillah ada kesempatan untuk belajar di luar negeri sampe selesai kuliah," ujar Emir saat ditemui NOVA di kawasan Jakarta Pusat, Selasa (13/06).

"Dan sempat ada momen di mana aku tidak tahu identitas aku. Jadi lebih ke Anwar sama Emir kemiripannya adalah dua orang yang sudah jauh dari rumah dan diberi kesempatan untuk pulang ke rumah dan mencari tahu asal usulnya," tambah Emir.

Sementara itu, Emir juga mengungkapkan bagaimana dirinya diberi kesempatan oleh sang sutradara, Paul Fauzan Agusta, untuk melakoni adegan yang cukup berat.

"Sebenernya kalau scene berat tuh take pertama dan kedua, itu take yang paling tulus. Take ketiga keempat mungkin rasanya udah ilang. Jadi ka Paul ngerti itu banget. Jadi take pertama kedua aku diberi waktu, lama lah sendirian," terang Emir.

Baca Juga: Yasmin Napper dan Bryan Domani Bintangi Film 172 Days, Cerita Cinta dari Kisah Nyata

 

Sinopsis Film Onde Mande!

Demi mendapatkan hadiah sayembara senilai 2 Miliar dari perusahaan sabun, warga desa yang tinggal di tepi Danau Maninjau, Sumatera Barat menyusun rencana besar.

Sebab, sang pemenang sayembara, Angku Wan (Musra Dahrizal) yang merupakan sosok tetua di desa tersebut meninggal sebelum mengklaim hadiahnya.

Lewat berbagai cara, warga desa: Ni Ta (Jajang C Noer), Da Am (Jose Rizal Manua), Si Mar (Shenina Cinnamon) dan lainnya berusaha meyakinkan perusahaan sabun bahwa Angku Wan masih hidup.

Bukan karena keserakahan, hadiah akan digunakan untuk tujuan yang mulia, yaitu membangun desa demi kesejahteraan bersama seperti pesan terakhir Angku Wan.

Namun, rencana-rencana yang disusun warga desa mengundang pro dan kontra. Keadaan pun semakin runyam tatkala Anwar (Emir Mahira) selaku perwakilan perusahaan sabun datang ke desa secara tiba-tiba untuk memvalidasi pemenang.

Apa rencana yang akhirnya mereka pilih? Dan akankah rencana mereka berhasil?

Temukan jawabannya di Film Onde Mande! yang akan segera tayang di bioskop 22 Juni 2023 mendatang. (*)