Kabar Gembira! BMKG Sebut Musim Hujan Bakal Diperkirakan Masuk Bulan Ini

By Tiur Kartikawati Renata Sari, Minggu, 8 Oktober 2023 | 21:00 WIB
Ilustrasi hujan ()

NOVA.id - Baru-baru ini cuaca panas menuai sorotan publik.

Sejumlah wilayah di Indonesia mendadak mengalami kenaikan suhu dan cuaca panas ekstrem.

Apalagi, musim hujan juga belum kunjung datang di sejumlah wilayah.

Berdasarkan penuturan Deputi Bidang Meteorologi Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Guswanto menjelaskan, awal musim hujan periode 2023/2024 di Indonesia tidak berlangsung secara bersamaan.

Menurutnya, BMKG memprediksi bahwa fenomena El Nino ini akan berlangsung hingga awal 2024 mendatang.

"Sedangkan, musim kemarau berhentinya seiring dengan dimulainya musim hujan," paparnya, ketika dikonfirmasi Kompas.com, Minggu (01/10).

Di beberapa wilayah, sudah memasuki musim hujan sejak Agustus 2023 lalu.

Termasuk Aceh, Sumatera Utara, Riau, Sumatera Barat, dan Kepulauan Riau.

Sedangkan September ini, beberapa bagian di Sumbar dan Riau bagian selatan juga sudah memasuki musim hujan.

Oktober: Jambi, Sumatera Selatan bagian utara, Jawa Tengah bagian selatan, sebagian Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah bagian barat, dan sebagian besar Kalimantan Timur.

November: Sumatera Selatan, Lampung, sebagian besar Banten, Jakarta, Jawa Barat, sebagian besar Jawa Tengah, sebagian Jawa Timur, Bali, sebagian kecil Nusa Tenggara Barat, sebagian kecil Nusa Tenggara Timur, Sulawesi utara, Gorontalo, sebagian Sulawesi Tengah, sebagian besar Sulawesi Selatan, Maluku Utara bagian utara, dan Papua Selatan bagian selatan.

Desember: Jawa Timur bagian utara, sebagian besar Nusa Tenggara Barat, sebagian besar Nusa Tenggara Timur, sebagian besar Sulawesi Tenggara, dan Maluku. (*)