Cara dan Menu Diet Tempe, Coba Seminggu Tetangga Langsung Pangling!

By Tiur Kartikawati Renata Sari, Minggu, 26 November 2023 | 17:15 WIB
Menu diet sehat yang terbuat dari tempe, simak resepnya (iStockphoto)

Melansir Wiken.ID, awalnya Collen mengaku hanya ingin hidup lebih sehat dengan merubah pola makan.

Saat itu, ketika tubuh Collen masih gemuk, Ayah Collen jatuh sakit dan divonis menderita penyakit leukimia myeloid akut.

Sebagai anak, ia sering menemani ayahnya ke rumah sakit.

Ketika mengantar periksa ayahnya, ia sering bertemu dengan dokter yang merawat sang ayah.

Dokter pun memberi tahu Collen kalau dirinya mempunyai resiko yang tinggi menderita penyakit seperti ayahnya itu.

Dokter menyarankan Collen untuk hidup lebih sehat.

Dari situlah Collen mempunyai motivasi dan mulai menjalani hidup sehat.

Collen mulai merubah pola dan gaya makannya.

Sebelumnya ia senang makan daging dan makanan yang berlemak, saat ini ia sering makan vegetarian.

Menu utama makan Collen ialah tahun dan tempe yang ditambah dengan beberap sayuran seperti brokoli, wortel, kacang panjang dan kecambah.

Collen sendiri membuat menu makannya yang akan dikonsumsi baik untuk sarapan, makan siang, makan malam, dan ngemil.

Menu sarapan : Milkshake protein dan sayuran organik