Gramedia dan Kadokawa Joint Venture, Bakal Kolaborasikan Animasi, Komik, hingga Games

By Tiur Kartikawati Renata Sari, Jumat, 5 Januari 2024 | 17:45 WIB
Gramedia dan Kadokawa berkolaborasi (dok. Tiur Kartika/NOVA)

NOVA.id - Gramedia sebagai penerbitan terbesar di Indonesia kini berkolaborasi dengan Kadokawa, perusahaan penerbitan terbesar asal Jepang.

Kolaborasi ini akan melibatkan perusahaan penerbitan yang dikembangkan menjadi bisnis ACG atau Animation, Comic, and Games dengan kualitas tinggi.

Selain itu, akan dikembangkan pula menjadi platform e-commerce dan digital book.

Komitmen Gramedia dan Kadokawa bersinergi juga salah satunya untuk membuat platform buku terbaik di Indonesia.

Kerja sama ini berbentuk Joint Venture yang diharapkan bisa menciptakan konten hiburan inovatif dan dapat memenuhi kebutuhan masyarakat yang terus berkembang.

Strategi bisnis perusahaan joint venture yang diberi nama PT Phoenix Gramedia Indonesia ini meliputi dua hal.

Yakni, produksi komik dan light novel berkualitas tinggi.

Perusahaan berfokus pada penciptaan komik dan light novel yang berasal dari IP (Intellectual Property) Kadokawa dan IP kreator Indonesia.

Kedua, merchandise yang unik dan berkualitas.

Selain penerbitan, perusahaan juga akan menghasilkan merchandise yang berkualitas tinggi, termasuk fashion dan barang-barang koleksi.

Baca Juga: Para Orang Tua Harus Tahu, Kurang Empati Ternyata Masuk, Pahami Sikap Anak yang Jadi Ciri-Ciri Pelaku Bullying Ini

Ketiga, adanya inovasi teknologi dan media.

Perusahaan juga akan mengadopsi teknologi terbaru dan strategi media untuk memperkuat saluran distribusi produk secara online dan distribusi buku digital untuk meningkatkan interaksi dengan penggemar.

Terakhir, ekspansi pasar global.

Gramedia dan Kadokawa juga berkomitmen untuk mengakses pasar global dengan mengeksplorasi peluang distribusi IP yang berada dalam manajemen Gramedia ke berbagai negara.

Taro Iwasaki, yang membawahi bisnis Kadokawa di Kawasan Asia Tenggara, menjadi President Director dari PT Phoenix Gramedia Indonesia.

"Kami sangat antusias dengan peluang kolaborasi bersama Kadokawa.

Kami percaya bahwa gabungan kekuatan kami akan menciptakan konten yang tak terlupakan dan memperkuat posisi kami di pasar Indonesia." Ujar Priyo Utomo, CEO Gramedia.

“Kami sangat senang dapat bermitra dengan Gramedia, perusahaan penerbitan terkemuka di Indonesia, karena hal ini sangat penting untuk ekspansi bisnis kami di luar negeri.” Ujar Takeshi Natsuno, CEO Kadokawa.

Dengan kekuatan bersama, Gramedia dan Kadokawa, berkomitmen untuk menciptakan pengalaman hiburan yang luar biasa bagi para penggemar di seluruh dunia. (*)