NOVA.ID - Rambut lepek adalah salah satu permasalahan yang sangat menjadi momok terutama bagi perempuan.
Kondisi rambut lepek bisa membuat kita tak nyaman dan terasa lengket.
Umumnya rambut lepek ini dibarengi dengan aroma yang tidak sedap dan kulit kepala yang bekeringat.
Berikut ciri-ciri rambut lepek.
- Rambut sulit diatur
- Kulit kepala berminya
- Rambut terasa kaku
- Rambut terlihat tipis
- Rambut tak bervolume dan lengket
Adapun salah satu penyebab rambut lepek adalah produksi minyak berlebih pada lapisan kulit kepala.
Itu sebabnya, Sahabat NOVA perlu mencuci rambut dengan shampo agar rambut kembali segar dan terbebas dari kondisi lepek.
Baca Juga: Tak Perlu Cat, Cara Menghilangkan Uban Secara Alami dengan Nanas
Selain shampo, apakah Sahabat NOVA pernah dengar bahwa beda bayi dapat jadi cara mengatasi rambut lepek?
Rupanya, baby powder alias bedak bayi memang ampuh untuk mengatasi rambut lepek secara cepat.
Bedak bayi dapat menyerap minyak dari kulit kepala sehingga mengurangi kelepekan.
Yuk simak berikut tips mengatasi rambut lepek dengan menggunakan bedak bayi agar rambut tetap terawat.
Cara Mengatasi Rambut Lepek dengan Bedak Bayi yang Benar