Pedas Gurih, Dendeng Batokok ala Minang

By nova.id, Senin, 26 Juni 2017 | 05:15 WIB
Dendeng Batotok (nova.id)

Bahan: 500 g daging gandik 3 bh asam kandis 1 L air Minyak untuk menggoreng

Bumbu Halus: 7 siung bawang putih 1 sdm ketumbar 2 cm jahe 2 sdt garam

Bahan Sambal: 12 btr bawang merah 15 bh cabai hijau besar 5 bh tomat hijau, belah empat 4 lbr daun jeruk, buang tulang 2 sdt garam 1 sdt gula pasir 100 ml air 2 sdm minyak untuk menumis

Cara Membuat: 1. Lumuri daging dengan asam kandis dan bumbu halus. Rebus bersama air sampai empuk. Angkat. 2. Iris tipis daging searah serat. Rebus kembali sampai meresap. Memarkan sampai tipis dan melebar. Letakkan dalam loyang. 3. Oven dengan api bawah bersuhu 140 derajat Celcius selama 10 menit sampai air terserap. Angkat. 4. Goreng daging dalam minyak yang sudah dipanaskan sampai kering. Tiriskan. 5. sambal: Tumbuk kasar bawang merah, cabai hijau, dan tomat. Tumis dalam minyak yang sudah dipanaskan bersama daun jeruk sampai harum. Tambahkan garam dan gula pasir. Tuang air. Masak diatas api kecil sampai mengering. 6. Masukkan daging, Aduk hingga terbalut rata.

6 porsi 80 menit

Resep: Danny Setyotamtomo | Uji Dapur: Tim Sedap Saji | Penata Saji: Ginza Manggala Putra | Fotografer: Agung Pangging Waluyo