Ayo, Pilih Tabir Surya Sesuai Jenis Kulit

By nova.id, Rabu, 2 Juli 2014 | 07:03 WIB
Ayo Pilih Tabir Surya Sesuai Jenis Kulit (nova.id)

TabloidNova.com - Memilih tabir surya (sunscreen) yang terbaik bukanlah perkara mudah. Seperti halnya alas bedak, tabir surya juga memiliki ragam varian, seperti spray, lotion, dan stik yang semuanya berfungsi melindungi kulit dari kerutan, bintik hitam dan penyakit kanker yang disebabkan sinar matahari.

 "Sekarang semua wanita bebas menentukan pilihan tabir surya yang disukainya. Yang terpenting adalah peningkatan intensitas dan pemakaian yang rutin," ujar Jennifer A. Stein, MD, PhD, asisten profesor ahli kulit di NYU Langone Medical Center New York.

Ada tiga varian tabir surya yang diyakini mampu memberikan keuntungan bagi berbagai jenis kulit dan gaya hidup. Tentu saja, setiap wanita musti memilih tabir surya sesuai jenis kulit mereka. Tabir surya jenis lotion dan krim ditujukan bagi kulit yang terhidrasi sehingga cocok bagi wanita pemilik kering.

 Sedangkan tabir surya jenis spray yang paling mudah untuk diaplikasikan di seluruh wajah. Bagi para pria, tabir surya jenis ini bisa disemprotkan pada area tubuh berbulu seperti bagian leher dan dada saat sedang berjemur atau bekerja di luar ruangan.

 "Hati-hati saat menyemprotkan tabir surya jenis ini dan jauhi organ sensitif seperti hidung, mulut atau mata," saran Stein.

 Lalu bagaimana dengan tabir surya jenis stik? Varian ini termasuk baru dikenal di kalangan para konsumen dan sangat sempurna digunakan di area lingkaran mata. Tabir surya jenis stik biasanya memiliki kandungan petroleum dan mineral yang cukup tinggi.

Sebenarnya kandungan perlindungan sinar ultraviolet antara tabir surya jenis lotion dan spray sama, namun jika ingin menghemat namun tetap efektif cukup menggunakan tabir surya jenis lotion.

Tapi untuk hasil yang lebih sempurna, gunakan dua jenis tabir surya dalam waktu yang bersamaan. Yang jelas, apapun jenis tabir surya yang Anda pilih pastikan ada label tulisan "Broad Spectrum" pada kemasan produknya. Ini artinya ia melindungi kulit dari sinar UVA dan UVB penyebab kanker kulit secara langsung.

 Khusus tingkatan SPF (Sun Protection Factor), pilihlah setidaknya di atas angka 30 dan oleskan berulang setiap dua jam sekali. Hindari tabir surya dengan angka 15 karena tak mampu melindungi kulit dari masalah kerusakan secara signifikan.

 Pulaskan pelembap pada wajah sebelum mengaplikasikan tabir surya jika Anda akan beraktivitas di luar ruangan.

Ridho Nugroho / Sumber : Women's Health