5 Cara Mudah Berolahraga di Rumah

By nova.id, Rabu, 18 September 2013 | 01:00 WIB
5 Cara Mudah Berolahraga di Rumah (nova.id)

Malas ke gym untuk berolahraga? Atau, Anda tak punya uang lebih untuk menjadi member di gym? Jangan khawatir, dengan menggunakan cara di bawah ini Anda tetap bisa mendapatkan tubuh yang indah dan bugar, kok. Anda bahkan tidak perlu keluar dari rumah. Ini caranya:DVDUntuk hasil yang paling mirip dengan nge-gym dan dapat mengecek perkembangan harian, cobalah DVD Insanity atau Jillian Michaels.

AppAplikasi seperti Prime Mover tidak hanya memungkinkan Anda untuk berolahraga di rumah, tapi juga di luar rumah dengan cara yang menyenangkan. Aplikasi ini juga sangat baik untuk orang-orang yang hidup dengan ruang terbatas.

SitusSalah satu situs yang populer ialah Results with Lucy. Online kebugaran ini dipimpin oleh Lucy Mecklenburgh dari acara TOWIE (The Only Way is Essex), acara realita terkenal dari Inggris.

Kelas kebugaran real timeLayanan seperti GymCube, yang menunjukkan instruktur kebugaran dan teknik-teknik kebugaran yang disiarkan secara langsung setiap hari, bisa membantu latihan Anda lebih maksimal. Anda bisa mengaksesnya secara streaming dari internet.

Game consolesKinect pada  Xbox 360 merupakan yang paling terdepan dalam teknologi ini. Anda bisa mencoba Nike+ Kinect  Training, yang menawarkan pelatihan ala Nike di rumah Anda.

Ester