Terlihat Memesona di Acara Reuni

By nova.id, Rabu, 18 September 2013 | 00:00 WIB
Terlihat Memesona di Acara Reuni (nova.id)

Terlihat Memesona di Acara Reuni (nova.id)

""

Apa pun tujuan Anda "tampil" di acara reuni, intinya, jangan hadir tanpa persiapan. Berikut tips yang bisa membantu Anda memersiapkan diri sebelum hadir ke acara reuni:

1. Rencanakan dengan baikJika Anda merasa perlu menurunkan berat badan, mulailah dari sekarang. Karena tidak mungkin, kan, Anda mendapatkan bentuk yang proporsional secara instan. Jangan coba-coba melakukan diet superketat dalam waktu superkilat hanya untuk mendapatkannya. Takutnya, tubuh bukannya makin kelihatan ciamik, tapi malah sakit.

2. Periksa undanganDi dalam undangan biasanya terdapat semua informasi mengenai hari-H. Seperti, tanggal, waktu, tempat, dan juga hal-hal lain yang perlu Anda pakai atau bawa di acara (kado atau dress code). Dengan begitu, Anda bisa mencari ide tentang apa yang harus Anda kenakan agar sesuai dengan tema.

3. Shopping time!Setelah menentukan konsep, pergilah membeli kebutuhan Anda (misalnya, sepatu atau baju). Ajak teman atau pacar untuk memberikan penilaian terhadap pilihan Anda. Biasanya, mereka akan memberikan pendapat yang jujur. Pilih gaun untuk semakin menunjang tipe tubuh Anda. Jangan memilih sesuatu yang terlalu pendek, ketat, atau slinky. Jangan lupa juga untuk memakai sepatu yang nyaman dikenakan untuk berjalan, berdiri, atau bahkan menari.

4. Mini makeoverJangan tampil dengan gaya rambut seperti saat Anda di sekolah dulu. Pilihlah gaya yang berbeda dari kebiasaan Anda. Tetapi usahakan tetap sesuai dengan kepribadian Anda, ya. Carilah salon yang bisa memberikan kebutuhan Anda akan hal ini. Ingat, potongan rambut yang tepat bisa sangat "menaikkan" penampilan Anda. Jika acaranya formal, pertimbangkan untuk menggunakan jasa makeup artist profesional untuk merias wajah Anda.

5. Sewa mobilTidak ada salahnya menyewa mobil. Bukan untuk "gagah-gagahan", tapi sekadar mendapatkan kenyamanan. Jika Anda tidak punya mobil, boleh saja menggunakan taksi. Tapi ditakutkan, ketika akan pulang Anda kesulitan mendapatkan taksi.

6. Jadilah percaya diriPasang senyum Anda, dan percaya dirilah! Jangan gugup atau cemas akan penampilan Anda. Ini saatnya Anda menikmati acara. Isilah kesempatan ini untuk mengobrol bersama beberapa teman atau memperluas jaringan.

Selamat bereuni, ya!

Ester