TabloidNova.com - Warga BSD City dan sekitarnya pasti akan semakin enggan untuk keluar dari wilayahnya pada akhir pekan. Maklum saja, di kompleks perumahan terbesar di wilayah Serpong ini akan segera dibuka Aeon Mall BSD City, mall bernuansa Jepang pertama di Indonesia.
Tidak seperti Teraskota, BSD Square, atau The Breeze, yang sudah ada di BSD City dan lebih mengutamakan pengalaman kuliner, Aeon Mall menggunakan konsep one stop service yang memenuhi kebutuhan berbelanja lengkap bagi seluruh keluarga. Mall ini dikembangkan oleh perusahaan joint venture dari Aeon Mall (pengembang dan operator pusat perbelanjaan terbesar di Jepang) dan Sinarmas Land, yang diberi nama PT AMSL Indonesia.
Tak tanggung-tanggung, Aeon Mall BSD City menempati lahan seluas 100.000 meter persegi, di mana luas lahan yang disewakan 77.000 meter persegi. Itu artinya, mall ini lebih besar daripada Mall of Alam Sutera yang luasnya 68.000 meter persegi.
"BSD City dan kawasan Serpong saat ini semakin berkembang. Keberadaan berbagai macam mall di area Serpong tentu menambah pilihan bagi warga. Bahkan bisa menarik customer dari luar area Serpong. Aksesnya pun sangat mudah, sehingga customer dari luar Serpong juga mudah masuk ke area ini," papar Alphonzus Widjaja, Direktur PT AMSL Indonesia, saat konferensi pers di Chakra Restaurant, The Breeze, BSD City, Rabu (1/4).
Mall ini akan menjadi pusat bagi komunitas dan budaya Jepang, dan diharapkan dapat terjadi interaksi budaya antara Jepang dan Indonesia. Misalnya saja, dari total 280 toko yang tersedia, ada 47 toko yang berasal dari Jepang, dan 25 toko di antaranya baru pertama kali ada di Indonesia. Aeon Supermarket, JYSK, Uniqlo, H&M, Motobaiku, Daiso Japan, Toko Buku Gramedia, Tomica Square, dan Kids Republic, adalah beberapa toko besar yang akan dibuka di sini.
Untuk area makanan terdapat tiga pusat makanan, yaitu Food Culture, Food Carnival, dan Cafe Street, yang secara total menyediakan 140 toko dan lebih dari 2.300 kapasitas tempat duduk. Cafe Street sendiri menggunakan konsep outdoor sitting yang memberi kesan lebih santai. Pilihannya sungguh beragam, terdiri atas restoran Indonesia, Asia, Italia, dan tentunya Jepang.
Aeon Mall BSD City juga akan menjadi mall yang ramah terhadap perempuan dan anak. Terbukti, selain ruang menyusui, toilet khusus anak dengan ukuran toilet dan tempat cuci tangan disesuaikan dengan tinggi badan anak, serta powder room untuk tempat berhias bagi kaum perempuan.
Pengelola mall ini juga ingin merancang lingkungan yang asri dengan target menanam 10 juta pohon. Sebagai kelanjutan dari program hutan dan taman lingkungan yang sudah dimulai sejak 2013, pada 19 April nanti akan dilakukan penanaman pohon yang melibatkan 1.200 orang dari berbagai sekolah dan komunitas.
Aeon Mall BSD City berlokasi di jalan BSD Raya Utama, dekat The Breeze dan Indonesia Convention Exhibition (ICE). Tersedia lahan parkir berkapasitas 2.100 mobil dan 2.300 motor. Aeon Mall dibuka secara resmi pada Sabtu, 30 Mei 2015, pukul 10.00.
Dalam jangka panjang, pengembang menyiapkan 10 lokasi lain untuk pembangunan Aeon Mall di Jabodetabek. Di antaranya yang pernah disebut adalah di perumahan Deltamas, Harapan Indah, dan Sentul.
Dini Felicitas