Didi Petet Dimakamkan Di TPU Tanah Kusir

By nova.id, Jumat, 15 Mei 2015 | 06:41 WIB
Didi Petet Dimakamkan Di TPU Tanah Kusir (nova.id)

Tabloidnova.com - Setelah disalatkan di Masjid Baitul Karim, jenazah Didi Widiatmoko alias Didi Petet rencananya akan dimakamkan di TPU Tanah Kusir, Jakarta Selatan. Namun, lantaran kurangnya persiapan dari pihak TPU, jenazah baru bisa dimakamkan pukul 15.00 WIB. "Jenazah akan dimakamkan di Tanah Kusir, Jakarta Selatan sekitar pukul tiga sore karena pemakaman baru siap sekitar pukul tiga," jelas salah satu panitia, melalui pengeras suara di rumah duka, Jl. Bambu Apus No.76, Kedaung, Ciputat, Tangerang Selatan, Jumat (15/5).

Baca: Putri Didi Petet: Allah Lebih Sayang Sama Bapak

Dari pantauan tabloidnova.com, jenazah diberangkatkan setelah salat jenazah selesai. Beberapa panitia pun bersiap untuk memberangkatkan jenazah.  Didi meninggal dunia pada Jumat (15/5) pukul 05.30 WIB, di kediamannya, Jl. Bambu Apus No. 76, Kedaung, Ciputat, Tangerang Selatan.

Icha / Tabloidnova.com