Asah Keterampilan Anak Mengambil Keputusan

By nova.id, Senin, 25 Februari 2013 | 09:09 WIB
Asah Keterampilan Anak Mengambil Keputusan (nova.id)

Asah Keterampilan Anak Mengambil Keputusan (nova.id)

"Ilustrasi. Foto: Romy Palar/NOVA "

Berikut beberapa cara yang dapat dilakukan para orangtua untuk membantu mengembangkan keterampilan mengambil keputusan oleh anak.Ajak anak mencari tahu akan pilihan  yang berbeda,

Biasakan ajak anak bicarakan pro dan kontra dari tindakan yang berbeda,

Ajak anak menimbang pro dan kontra untuk membuat keputusan terbaik,

Sumbang saran apa yang dapat dilakukan jika terjadi hal-hal yang tak berjalan sesuai rencana,

Berikan umpan balik pada anak akan cara yang telah diterapkan ketika menangani proses. 

Sembari memegang beberapa prinsip di atas, Anda juga bisa melibatkan anak  dalam pengambilan keputusan di keluarga. Ini adalah kesempatan  untuk meningkatkan harga diri anak  dan menunjukkan jika Anda menghargai masukannya.

Ketika berlangsung diskusi keluarga yang berujung pada  keputusan besar yang akan berdampak pada anak  (misalnya,  soal sekolah, kelanjutan sekolah, keluar atau tetap bersekolah, dan sebagainya), cobalah  membuat keputusan bersama anak. Dan, bukan Anda yang memutuskan untuk dirinya.

Laili/ dari berbagai sumber