Curry Beef Lasagna

By nova.id, Senin, 6 Mei 2013 | 09:02 WIB
Curry Beef Lasagna (nova.id)

Bahan:8 lbr pasta lasagna, rebus150 g keju mozzarella, parut

Saus Bolognaise:2 sdm mentega200 g bawang bombai, cincang halus500 g daging sapi giling10 g bumbu kari bubuk150 g wortel, potong dadu 0,5 cm500 g tomat, haluskan1 ½ sdt garam1 sdm gula pasir1 sdt merica bubuk½ sdt oregano kering2 lbr bay leaf

Saus Béchamel:2 sdm mentega3 sdm tepung terigu1 L susu cair¼ sdt merica bubuk½ sdm gula pasir1 sdt garam50 g keju cheddar, parut

Cara Membuat:1. Saus Bolognaise: Panaskan mentega, tumis bawang bombai sampai harum dan matang. Masukkan daging giling dan bumbu kari bubuk, aduk rata. Masak sampai daging berubah warna.2. Tambahkan sisa bahan, aduk rata. Masak sampai kering dan matang. Angkat dan sisihkan.3. Saus Bechamel: Panaskan mentega, masukkan tepung terigu, aduk rata. Tuang susu cair sedikit demi sedikit sambil diaduk rata. Masukkan sisa bahan, aduk rata. Masak sampai mengental. Angkat dan sisihkan.4. Siapkan pinggan tahan panas, olesi sedikit mentega. Letakkan 1 lembar pasta lasagna rebus, tambahkan saus béchamel dan saus bolognaise, taruh 1 lembar pasta lasagna di atasnya. Lakukan hal yang sama hingga 3 lapis.5. Panggang lasagna di oven bersuhu 200 derajat Celsius selama 40 menit atau sampai matang. Angkat dan sajikan selagi hangat.

15 potong 60 menit

Tips: Rebus pasta lasagna selama lima menit saja agar lasagna tidak lembek dan tidak mudah hancur saat dimasak kembali sesuai resep.

Resep: Carlo de Huts, Senayan City Mall LG, Crystal Lagoon Area, Jl. Asia Afrika Lot. 19 Jakarta Pusat (021-727 816 53), carlodehuts@gmail.com | Penyusun: Dahrani Putri | Penata Saji: T. Firta Hapsari | Foto: Moonstar Simanjuntak/NOVA