Bahan:4 bh cabai merah, buang bijinya, iris halus10 bh bawang merah, iris halus4 siung bawang putih, iris halus1 cm jahe3 cm kunyit1 cm kencur½ sdt terasi1 sdm garam1 sdt gula pasir500 gr ayam giling50 ml santan1 sdt air jeruk limau4 sdm tepung terigutusuk satai50 ml santan kental5 sdm bawang gorengsambal lombokminyak untuk menggoreng
Cara Membuat:1. Goreng cabai merah, bawang merah, dan bawang putih sampai harum, angkat.2. Haluskan bumbu yang sudah digoreng, jahe, kunyit, kencur, terasi, garam, dan gula.3. Aduk ayam giling dan semua bumbu halus, tambahkan santan dan air jeruk limau, dan tepung terigu lalu uleni sampai adonan dapat dipulung.4. Bulatkan adonan sebesar kelereng masak di wajan anti lengket hingga kecokelatan lalu tusukkan di tusuk satai.5. Bakar satai sambil dibolak-balik dan diolesi santan kental sampai matang. Angkat lalu hidangkan dengan bawang goreng, dan sambal lombok.
Untuk 5 Porsi
Tips: Ayam dapat diganti dengan daging ikan kakap atau tenggiri.
Resep: Erwin Kuditawati, Uji Dapur: Klub Nova, Penata Saji: Popy Fitria, Foto: Ahmad Fadilah