Bahan:3 sdm minyak goreng3 cm lengkuas, memarkan2 lbr daun salam2 cm jahe, memarkan1 btg serai, memarkan500 gr daging sapi yang sudah direbus hingga empuk, potong-potong500 ml santan dari 1 btr kelapa
Bumbu Halus:1 sdt merica1 sdm ketumbar½ sdt jintan4 bh kemiri2 cm kunyit5 bh bawang merah3 siung bawang putih1 sdt garam
Cara Membuat:1. Tumis bumbu halus sampai harum, tambahkan lengkuas, daun salam, jahe, dan serai.2. Masukkan daging, aduk hingga bumbu merata.3. Tambahkan santan, masak sambil diaduk hingga matang dan bumbu meresap.
Untuk 8 Porsi
Resep: Erwin Kuditawati | Uji dapur: Klub Nova Penata Saji: Sita Manurung | Foto: Fadoli Barbathuly