Rekam Medik Anak-Anak Panti Sudah di Tangan Polisi

By nova.id, Senin, 3 Maret 2014 | 07:43 WIB
Rekam Medik Anak Anak Panti Sudah di Tangan Polisi (nova.id)

Rekam Medik Anak Anak Panti Sudah di Tangan Polisi (nova.id)

"Foto: Laili "

Apa sih isi 2 bundel dokumen yang disita polisi dari Panti asuhan Samuel? Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Rikwanto, menjelaskan gatakan jika dokumen tersebut merupakan rekam medik anak-anak panti yang kerap ke klinik.

Kebetulan di TKP pertama lokasi panti yang terletak di Sektor 1A Perumahan Summarecon Gading Serpong, Tangerang, ada klinik yang bersebelahan dengan panti Samuel.

"Kami akan analisa tanggal berobat kapan dan terakhir berobat anak-anak tersebut. Juga soal sakit kenapa dan berobat kenapa. Semua diperiksa dalam kaitan dengan dugaan penganiayaan maupun penelantaran," ungkap Rikwanto.

Riwayat juga menelusuri soal meninggal dunia dan apakah ada bayi yang diminta kembali  oleh keluarganya. "Ini diperiksa Senin. CW juga seharusnya membawa berkas, termasuk menceritakan soal operasional  dan pendirian yayasan," tandas Rikwanto.

Soal temuan beras berkutu, Rikwanto menjelaskan jika penyidik belum memastikan jika hal tersebut terkait perlakuan pemilik panti dengan anak-anak.

"Beras berkutu memang ada di situ (hingga diambil penyidik sebagai barang bukti). Namun perlu kita pastikan apakah memang kualitasnya jelek, atau memang disimpan kurang layak atau tempatnya tidak baik. Akan dicek kembali. Jangan terburu disimpulkan karena perlu dikonfirmasi dulu," tukasnya.Laili