Brad Pitt Berkonsultasi pada Anak Tertuanya Soal Tank Perang

By nova.id, Jumat, 17 Oktober 2014 | 09:42 WIB
Brad Pitt Berkonsultasi pada Anak Tertuanya Soal Tank Perang (nova.id)

Brad Pitt Berkonsultasi pada Anak Tertuanya Soal Tank Perang (nova.id)

"Brad Pitt saat berada di New York untuk mempromosikan film Fury. (FOTO: HELLOMAGAZINE.COM) "

Tabloidnova.com - Belum lama ini aktor Brad Pitt (53) baru saja meluncurkan film terbarunya, Fury, yang berlatar  Perang Dunia  ke-2. Di film ini, tentu saja Brad kerap beradegan dengan kendaraan khas perang, tank. Dan untuk mengetahui lebih jauh tentang tank, Brad mengaku punya konsultan pribadi yang sangat ulung.

Siapakah konsultan pribadi ulung yang memberinya pengetahuan lebih banyak soal tank kepada Brad? Ternyata anak sulungnya sendiri. Ya, Maddox (13) anak pertama pasangan selebriti hot Hollywood, Brad dan Angelina Jolie, memiliki pengetahuan yang cukup banyak tentang kendaraan perang.

"Maddox ternyata tahu banyak tentang kendaraan perang seperti tank. Jadi ketika saya akan memulai syuting film Fury, saya lebih dulu banyak bertanya kepada dia," kata Brad saat diwawancarai Radio Times. "Maddox memang sangat menyukai berbagai hal yang berbau perang sejak dia masih berusia sangat belia. Dia cari tahu informasinya sendiri."

Di film Fury, Brad berperan sebagai tentara berpangkat sersan yang diserahi tugas mengendarai tank Sherman dan membawahi lima anggota tentara lainnya untuk melakukan tugas berbahaya, lantaran harus mendekati wilayah garis musuh. Lokasi syuting film ini lebih banyak dilakukan di Hertfordshire dan Oxfordshire, pada tahun lalu.

Ketika tahu Brad akan terlibat syuting film yang berkisah tentang perang ini, Maddox dan adiknya, Knox (6) sangat antusias membahas mengenai jalannya syuting bersama ayah mereka. "Ya, Knox juga sangat menyukai tank, meskipun dia belum punya konsep tentang perang atau sejarah tank, tapi dia sangat minat terhadap informasi soal ini. Seperti seorang pria yang sangat berminat pada mesin," ujar Brad.

Dalam wawancara radio itu Bard juga sempat mengaku, sejak usia muda ia bahkan sudah tahu cara mengoperasikan senjata api. "Semasa saya TK, sudah memegang senjata api milik kakek saya. Semacam warisan, senjata itu pun diberikan kepada saya. Sementara senjata milik ayah saya diberikan kepada adik saya."

Namun demikian, Brad tetap diingatkan oleh ayahnya, sebagai lelaki sejati ia harus menggunakan senjata dengan bijaksana dan menghargai fungisnya sehingga tidak dipergunakan untuk hal-hal yang tak dinginkan.

Saat ini, Brad tengah sibuk berkeliling ke banyak negara untuk mempromosikan film terbaruny, Fury. Seperti pada Selasa (14/10) lalu, ia bersama rekan mainnya di film Fury, Shia LaBeouf, berada di New York untuk pemutaran perdana di film itu.

Intan Y. Septiani/Tabloidnova.com

SUMBER: HELLO MAGAZINE