Rilis Film Terakhir, Doraemon Siap Ucapkan Perpisahan?

By nova.id, Kamis, 13 Maret 2014 | 03:36 WIB
Rilis Film Terakhir Doraemon Siap Ucapkan Perpisahan (nova.id)

Rilis Film Terakhir Doraemon Siap Ucapkan Perpisahan (nova.id)

"Foto: IST "

Sudah nyaris 45 tahun berlalu saat tokoh kartun asal Jepang, Doraemon, lahir dan menghiasi kehidupan banyak penggemar komik di seluruh dunia. Dan kini, versi film layar lebar dengan format 3 dimensi yang akan berkisah tentang kehidupan Doraemon dengan sahabatnya, Nobita, akan dirilis pertengahan tahun ini. Film tersebut bertajuk Stand By Me. Dan melihat trailer dari film ini yang sudah resmi dirilis, nampaknya film ini akan menguras air mata penontonnya kelak.

Menurut keterangan resmi dari website film ini, film Stand By Me akan menjadi kisah terakhir dari Doraemon. Kenyatan itu bisa terlihat dari potongan film di mana Doraemon berkata kepada Nobita bahwa ia tidak bisa lagi tinggal bersama Nobita. Dan di tagline film ini juga menyebut kalimat yang cukup membuat haru yakni, "Untuk semua orang yang pernah merasakan masa kecil." Kabarnya, film ini akan berfokus pada kondisi saat Doraemon meninggalkan Nobita dan bagaimana Nobita menghadapi kenyataan bahwa sahabatnya pergi meninggalkan dirinya.

Tokoh kartunis Fujiko Fujio lah yang pertama kali melahirkan karakter Doraemon, seorang robot berbentuk kucing yang dikirimkan oleh seorang bocah di masa depan untuk membantu kakeknya yng sangat tidak berdaya, yakni Nobita. Doraemon, Nobita dan banyak tokoh anak-anak lainnya di kawasan lingkungan rumah tinggal Nobita terlibat kisah keseharian yang menarik. Dan semua masalah Nobita pun terpecahkan dengan bantauan alat-alat canggih yang selalu dikeluarkan Doraemon dari kantung ajaibnya.

Benarkah Doraemon akan pergi meninggalkan Nobita? Entahlah... Tapi rasanya jika hal ini terjadi, doraemon seperti meninggalkan kita semua, bukan hanya Nobita, ya!

Yetta/Tabloidnova.com