Mobil Sitaan Itu Tak Lagi Atas Nama Catherine Wilson

By nova.id, Selasa, 25 Februari 2014 | 03:18 WIB
Mobil Sitaan Itu Tak Lagi Atas Nama Catherine Wilson (nova.id)

Mobil Sitaan Itu Tak Lagi Atas Nama Catherine Wilson (nova.id)

"Catherine Wilson (Foto: Okki) "

Mobil Nissan Elgrand bernomor polisi B 1387 SKB, sudah resmi disita KPK, dari tangan Catherine Wilson. Mobil mewah itu diduga hasil korupsi yang dilakukan oleh Tubagus Chaery Wardhana alias Wawan.  Mobil itu rupanya sudah tak lagi dimiliki oleh Catherine, sejak tahun lalu. STNK (Surat Tanda Nomor Kendaraan) mobil tersebut, tak lagi atas nama Catherine Wilson.  "STNKnya sudah balik nama dari tahun 2013. Asalnya atas nama Catherine Wilson tapi diganti nama lain," tutur juru bicara KPK, Johan Budi Sapto Prabowo, saat dijumpai tabloidnova.com di kantor Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Kuningan, Jakarta Selatan, Senin (24/2).  Dari informasi yang didapat tabloidnova.com, mobil itu disita di kawasan BSD, Tangerang, Banten, yang tak lain adalah kediaman kakak Catherine. Namun, pihak KPK belum mau memberikan komentarnya lebih rinci. "Belum dilihat KTP-nya," ucap Johan Budi.  Dengan disitanya satu unit mobil milik Catherine, mobil yang disita KPK sudah berjumlah puluhan. Dua diantaranya mobil milik Jennifer Dunn dan Catherine, dan lainnya koleksi pribadi Wawan. "Jumlahnya (mobil sitaan) ada 44 unit," tutup Johan Budi.  Okki/Tabloidnova.com