Inul melahirkan bayi lelaki, Selasa (19/5) dengan berat 2,420 kg dan panjang 47 cm setelah menjalani 29 menit proses persalinan. Bayi diberi nama Yusuf Ivander Damares. "Nama ini dipilih oleh Mas Adam. Yusuf terispirasi dari Nabi Yusuf dan artinya pria yang tampan, Damares singkatan nama Adam dan Ainur nama asli Inul, tambahan huruf es itu dalam bahasa latin artinya milik, jadi bayinya Adam dan Inul. Damar artinya pelita," jelas Dewi.
Dewi menuturkan, penantian 13 tahun untuk memiliki bayi membuat Adam dan Inul menyiapkan segala sesuatunya dengan cermat. "Begitu lahir, Mas Adam melantunkan Adzan, menguburkan ari-ari bayi. Kamar bayi sudah disiapkan," cerita Dewi. Inul melahirkan lebih cepat dari perkiraan semula tanggal 27 Mei. Tak heran bila keluarga Inul di Pasuruan harus buru-buru ke Jakarta dan mengubah jadwal tiket yang sudah mereka pesan. (Artikel ini milik tabloidnova.com. Dilarang mengcopy untuk kepentingan publikasi).Astri