Mudah dan Murah, Dekorasi Rumah Jelang Lebaran dengan Bujet Minim

By nova.id, Jumat, 24 Juni 2016 | 03:15 WIB
Mudah dan Murah, Dekorasi Rumah Jelang Lebaran dengan Bujet Minim (nova.id)

Siapa bilang hanya model baju terbaru saja yang perlu dipersiapkan saat menyambut lebaran? Rumah sekaligus isinya juga harus bersih, rapi dan terlihat cantik dengan dekorasi yang baru.

Tunggu dulu! Sebelum ide mempercantik rumah jelang lebaran membuat Anda khawatir akan nominalnya, ada baiknya menyimak tips dekorasi rumah dengan bujet minim di bawah ini.

Menurut Martha Puri, seorang creativepreuner, Ideku Handmade, saat diwawancarai dalam sebuah acara yang diadakan oleh Google Indonesia, Selasa (21/6) kemarin, bahwa sebenarnya Anda bisa membuat hiasan rumah sendiri tanpa harus mahal membeli.

Jadinya, misalnya membuat toples yang berbentuk seperti pada umumnya, bagian penutup bisa dibuat gambar-gambar, seperti gambar bunga atau gambar bertemakan lebaran.

Baca: Inspirasi Dekorasi Rumah Nuansa Islami untuk Sambut Lebaran

Selain itu, Anda bisa juga menempelkan hiasan lainnya di atas toples tersebut, dilapisi dengan kain-kain yang bermotif, sehingga walaupun modelnya biasa dan harganya murah, tetap terlihat ada perbedaannya yang membuat lebih menarik.

Kemudian, tak hanya kreasi pada toples, Puri juga menyarankan, untuk membuat bantal-bantal agar ruang tamu semakin berwarna.

Bantal di ruang tamu ini bisa Anda buat sendiri dengan kain tapi dibuat yang lebih besar lagi.

Baca: 5 Langkah Mudah Ciptakan Nuansa Maroko untuk Idul Fitri

Kemudian juga bisa membuat taplak untuk meja makan dan meja tamu. Lalu, tatakan gelas dan piring. Jadi, banyak ide bukan untuk membuat hiasan rumah sendiri?

Kini, Anda tinggal kembangkan model dan pilih motif kain yang Anda suka.

Anggita Muslimah Maulidya Prahara Senja/KompasFemale